Persib Bandung Lepas 3 Pemain ke Timnas Indonesia U-20
Jum'at, 07 Oktober 2022 - 04:00 WIB
BANDUNG - Persib Bandung harus merelakan tiga talenta mudanya dipanggil Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20. Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah akan mengikuti pemusatan latihan (TC) untuk Piala Asia U-20 2023.
Indonesia U-20 akan berpartisipasi dalam Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 2–18 Maret 2023. Mereka juga akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023.
Tim Merah Putih mendapatkan tiket ke Piala Asia U-20 2023 setelah menjadi juara Grup F di babak kualifikasi. Saat itu, Garuda Muda berhasil lolos ke babak utama bersama Vietnam U-20.
Menatap turnamen ini, PSSI sudah melakukan pemanggilan kepada para pemain. Salah satunya adalah tiga penggawa Persib yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan.
“Sebagai rangkaian persiapan turnamen tersebut, PSSI akan melakukan pemusatan latihan," tulis Sekertaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi Persib Bandung.
"Maka dengan ini PSSI memanggil, Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah untuk mengikuti kegiatan Tim Nasional Indonesia,” lanjutnya.
Nantinya, para pemain akan melakukan pemusatan latihan di Jakarta, Indonesia pada 8–10 Oktober 2022. Kemudian berlanjut dengan pemusatan latihan di Turki pada 10 Oktober – 5 November 2022.
Indonesia U-20 juga akan bertolak ke Spanyol untuk melanjutkan pemusatan latihan. Pasukan Shin Tae-yong akan berlatih di sana hingga 4 Desember 2022.
Indonesia U-20 akan berpartisipasi dalam Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan pada 2–18 Maret 2023. Mereka juga akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023.
Tim Merah Putih mendapatkan tiket ke Piala Asia U-20 2023 setelah menjadi juara Grup F di babak kualifikasi. Saat itu, Garuda Muda berhasil lolos ke babak utama bersama Vietnam U-20.
Menatap turnamen ini, PSSI sudah melakukan pemanggilan kepada para pemain. Salah satunya adalah tiga penggawa Persib yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan.
“Sebagai rangkaian persiapan turnamen tersebut, PSSI akan melakukan pemusatan latihan," tulis Sekertaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, dikutip dari laman resmi Persib Bandung.
"Maka dengan ini PSSI memanggil, Kakang Rudianto, Robi Darwis, dan Ferdiansyah untuk mengikuti kegiatan Tim Nasional Indonesia,” lanjutnya.
Baca Juga
Nantinya, para pemain akan melakukan pemusatan latihan di Jakarta, Indonesia pada 8–10 Oktober 2022. Kemudian berlanjut dengan pemusatan latihan di Turki pada 10 Oktober – 5 November 2022.
Indonesia U-20 juga akan bertolak ke Spanyol untuk melanjutkan pemusatan latihan. Pasukan Shin Tae-yong akan berlatih di sana hingga 4 Desember 2022.
(mirz)
Lihat Juga :
tulis komentar anda