Hasil Denmark Open 2022: Superior, Apri/Fadia Tanpa Kesulitan Pulangkan Pasangan Estonia

Rabu, 19 Oktober 2022 - 17:04 WIB
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terlalu tangguh untuk pasangan Estonia/Foto/PBSI
ODENSE - Ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti terlalu tangguh untuk duet Estonia, Kati-Kreet Marran/Helina Ruutel. Apri/Fadia lolos ke babak 16 besar Denmark Open 2022 usai memetik kemenangan mudah dua gim langsung 21-16 dan 21-9.

Apri/Fadia memulai pertandingan babak 32 besar dengan sangat baik di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark Rabu (19/10/2022). Pasangan nomor 24 dunia itu langsung menekan pertahanan yang dimiliki Marran/Ruutel sehingga unggul 7-4.





Dengan keunggulan yang cukup jauh tersebut, Apri/Fadia terus tampil menekan. Hingga akhirnya, pasangan Indonesia itu berhasil ungguli Marran/Ruutel pada interval gim yang pertama dengan skor 11-5.

Selepas interval, Marran/Ruutel tampak telah menemukan pola permainannya. Pasalnya, mereka mampu memperkecil ketertinggalannya dari Apri/Fadia menjadi 12-15. Akan tetapi, situasi itu tak berlangsung lama.



Baca juga: Hasil Denmark Open 2022: Ganyang Duo Malaysia, Bagas/Fikri ke Babak 16 Besar


Sebab, Apri/Fadia tak lengah. Pada akhirnya, mereka berhasil mengunci gim pertama dengan kemenangan 21-16 atas pasangan Estonia tersebut.

Pada gim kedua, Apri/Fadia masih mendominasi jalannya pertandingan. Mereka bahkan berhasil curi lima angka beruntun dari Marran/Ruutel pada fase awal gim kedua. Hingga hasilnya, Apri/Fadia unggul di interval gim yang kedua dengan skor telak 11-5.

Selepas interval, pasangan Indonesia berhasil curi lima poin beruntun sehingga mengubah keunggulannya menjadi 16-5 atas Marran/Ruutel. Pada akhirnya, Apri/Fadia berhasil menutup gim kedua dengan kemenangan telak 21-9.

Dengan kemenangan ini, Apri/Fadia berhak melaju ke babak 16 besar Denmark Open 2022. Mereka masih harus menunggu pemenang antara Du Yue/Li Wen Mei asal China dan utusan Prancis, Margot Lambert/Anne Tran.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More