Timnas Indonesia U-20 Gelar 6 Laga Uji Coba di Eropa, Salah Satunya Lawan Turki

Minggu, 23 Oktober 2022 - 02:02 WIB
Timnas Indonesia U-20 Gelar 6 Laga Uji Coba di Eropa, Salah Satunya Lawan Turki. Foto: PSSI
JAKARTA - Timnas Indonesia U-20 akan menggelar enam laga uji coba selama pemusatan latihan (TC) di Eropa. Salah satunya melawan Timnas Turki U-20. Hal itu disampaikan Direktur Teknik Timnas Indonesia , Indra Sjafri.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-20 sedang berada di Eropa untuk menjalani Training Center (TC). Marselino Ferdinand sudah berada di Turki sejak 16 Oktober 2022 lalu.





Kabarnya usai melakukan pemusatan di Turki, Timnas Indonesia akan tetap berada di Eropa. Mereka bakal melakukan pemusatan latihan di Spanyol pada awal Desember 2022.

Sementara Indra mengatakan Timnas Indonesia akan menjalani laga uji coba pertama menghadapi Timnas Turki U-20 pada 26 November 2022 mendatang. Ia menjelaskan akan berdiskusi dengan Shin Tae-yong untuk membicarakan negara mana yang akan dituju untuk TC berikutnya.

"Uji coba pertama insyaAllah nanti tanggal 26 (Oktober 2022) dengan Timnas Turki. Kita akan fokus dulu di Turki, nanti setelah itu akan diskusi dulu dengan coch Shin Tae-yong setelah ini mau TC di mana," kata Indra kepada awak media termasuk MNC Portal Indonesia, Sabtu (22/10/2022).

Lebih lanjut, Indra mengatakan Timnas Indonesia bakal menjalani kurang lebih enam laga uji coba selama di Turki. Hal dilakukan oleh tim pelatih untuk melihat perkembangan pemain selama berada di Turki.

"Turki U-20, Moldova U-20 terus ada Antalyaspor dan juga ada dua tim lokal. Jadi sekitar enam lebih kurang. Kalau TC di Turki sampai tanggal 4 November," jelasnya.

Timnas Indonesia U-20 menjalani TC di Eropa sebagai persiapan tampil di Piala Dunia U-23 2023. Terlebih Indonesia menjadi tuan rumah, sehingga bertekad bisa mendapatkan hasil bagus.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More