Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Baerum SK: Ketat, Garuda Nusantara Imbang 3-3

Jum'at, 11 November 2022 - 22:17 WIB
Memasuki 10 menit terakhir babak pertama, Indonesia nampak kesulitan menguasai bola. Untungnya, hingga turun minum tak ada gol lagi yang tercipta dari lawan berkat solidnya lini belakang yang dihuni oleh calon pemain naturalisasi lainnya, Justin Hubner. Babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk keunggulan Baerum.

Memasuki babak kedua, Tim Merah-Putih langsung tancap gas di babak kedua dan sukses mencuri gol lewat Ronaldo Kwateh , yang baru masuk, pada menit 48. Namun, gol itu dianulir oleh wasit karena pemain Madura United itu berada dalam posisi offside.

Terus menyerang, Indonesia menorehkan beberapa peluang berbahaya lewat Ronaldo dan Razza. Akan tetapi, tendangan mereka pada menit 55 dan 65 mengarah tepat ke pelukan kiper lawan.

Pada menit 71, serangan Indonesia akhirnya membuahkan gol penyeimbang setelah pemain belakang lawan melakukan gol bunuh diri saat mencoba mengantisipasi umpan silang dari sayap kanan. Bahkan tiga menit berselang, Pasukan Garuda berbalik unggul 2-1 lewat sontekan pemain nomor enam dari jarak dekat.

Sayangnya, keunggulan Indonesia hanya bertahan lima menit saja. Pada menit 78, Baerum kembali menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat tandukan pemain mereka yang memanfaatkan sepak pojok.

Untungnya, pada menit 90+3, Tim Merah-Putih kembali memimpin 3-2 usai pemain nomor 31 menjebol gawang lawan. Namun, Baerum mendapat hadiah penalti pada menit 90+6 dan dieksekusi dengan baik sehingga pertandingan berakhir dengan skor imbang 3-3.

Susunan starter Indonesia: Erlangga Setyo (GK); Kadek Arel, Ahmad Rusadi, Justin Hubner; Nico, Frezzy, Ivar, Frengky, Arsa; Akrom, Razza
(sha)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More