Kabar Buruk bagi Tottenham, Eric Dier Dapat Skorsing Empat Laga
Rabu, 08 Juli 2020 - 20:39 WIB
LONDON - Tottenham Hotspur kembali kehilangan salah satu pemain pilarnya. Tapi, bukan karena cedera, melainkan akibat skorsing. Ini terjadi setelah Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menjatuhkan skorsing empat laga kepada Eric Dier.
(Baca Juga: Gara-gara Adria Tour-nya Djokovic Petenis Top Dunia Ribut )
Hukuman itu menimpa Dier terkait perselisihannya dengan penonton saat The Lilywhites dikalahkan Norwich City 3-4 lewat adu penalti pada putaran kelima Piala FA, di Tottenham Hotspur Stadium pada 5 Maret lalu.
Setelah laga usai, gelandang asal Inggris itu menaiki tribun dan menghampiri salah satu penonton. Dier merasa marah kepada orang tersebut karena telah menghina adik laki-lakinya, dan hampir saja terjadi baku hantam jika tidak dipisahkan petugas keamanan.
Akibatnya Dier mendapat tuntutan dari komite disiplin FA pada April lalu dengan tuduhan melakukan tindak kekerasan. Keputusannya baru saja keluar hari ini atau Rabu (8/7), dengan sanksi larangan bermain selama empat laga serta denda 40 ribu poundsterling.
“Eric Dier telah mendapat skorsing empat laga yang berlaku secepatnya, dan denda 40.000 poundsterling. Dia juga diingatkan untuk tidak melakukan hal serupa di masa depan setelah terbukti melanggar Regulasi FA E3,” jelas pernyataan FA.
(Baca Juga: Kekecewaan Vettel Pada Tim Kuda Jingkrak )
“Pemain Tottenham Hotspur itu telah mengakui berdasarkan kesimpulan akhir bahwa yang dilakukannya setelah melawan Norwich City di Piala FA pada 4 Maret, 2020 tidaklah dibenarkan. Tapi, menampik kalau itu membahayakan nyawa seseorang,” lanjut FA.
Akibat keputusan ini, pelatih Jose Mourinho tidak bisa menurunkan Dier saat Spurs melawan AFC Bournemouth, Arsenal, Newcastle United dan Leicester City. Pemain berusia 26 tahun itu baru bisa tampil lagi pada laga penutup Liga Primer di kandang Crystal Palace.
(Baca Juga: Gara-gara Adria Tour-nya Djokovic Petenis Top Dunia Ribut )
Hukuman itu menimpa Dier terkait perselisihannya dengan penonton saat The Lilywhites dikalahkan Norwich City 3-4 lewat adu penalti pada putaran kelima Piala FA, di Tottenham Hotspur Stadium pada 5 Maret lalu.
Setelah laga usai, gelandang asal Inggris itu menaiki tribun dan menghampiri salah satu penonton. Dier merasa marah kepada orang tersebut karena telah menghina adik laki-lakinya, dan hampir saja terjadi baku hantam jika tidak dipisahkan petugas keamanan.
Akibatnya Dier mendapat tuntutan dari komite disiplin FA pada April lalu dengan tuduhan melakukan tindak kekerasan. Keputusannya baru saja keluar hari ini atau Rabu (8/7), dengan sanksi larangan bermain selama empat laga serta denda 40 ribu poundsterling.
“Eric Dier telah mendapat skorsing empat laga yang berlaku secepatnya, dan denda 40.000 poundsterling. Dia juga diingatkan untuk tidak melakukan hal serupa di masa depan setelah terbukti melanggar Regulasi FA E3,” jelas pernyataan FA.
(Baca Juga: Kekecewaan Vettel Pada Tim Kuda Jingkrak )
“Pemain Tottenham Hotspur itu telah mengakui berdasarkan kesimpulan akhir bahwa yang dilakukannya setelah melawan Norwich City di Piala FA pada 4 Maret, 2020 tidaklah dibenarkan. Tapi, menampik kalau itu membahayakan nyawa seseorang,” lanjut FA.
Akibat keputusan ini, pelatih Jose Mourinho tidak bisa menurunkan Dier saat Spurs melawan AFC Bournemouth, Arsenal, Newcastle United dan Leicester City. Pemain berusia 26 tahun itu baru bisa tampil lagi pada laga penutup Liga Primer di kandang Crystal Palace.
(mirz)
tulis komentar anda