Kejamnya Piala Dunia 2022: 6 Pelatih Jadi Pengangguran

Senin, 12 Desember 2022 - 14:00 WIB
Kejamnya Piala Dunia 2022. Itulah gambaran yang terlihat ketika para pelatih memutuskan menanggalkan jabatannya usai gagal mengantarkan timnya lolos ke tahap berikutnya / Foto: Kolase
Kejamnya Piala Dunia 2022 . Itulah gambaran yang terlihat ketika para pelatih memutuskan menanggalkan jabatannya usai gagal mengantarkan timnya lolos ke tahap berikutnya.

Setidaknya sudah ada enam pelatih yang memutuskan mundur dari jabatannya. Keputusan itu diambil setelah tim asuhannya gagal lolos ke tahap berikutnya.

Pelatih pertama yang mundur dari kursi pelatih di Piala Dunia 2022 adalah Gerardo Martino dari Meksiko. Ahli strategi berusia 60 tahun itu mengambil keputusan meninggalkan El Tri setelah perjalanan Ochoa dkk terhenti di babak penyisihan Grup C.

BACA JUGA: Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022: Pertaruhan Gelar Prancis

Martino, yang baru ditunjuk pada Januari 2022, dianggap sebagai pelatih terburuk Meksiko. Pasalnya, untuk pertama kalinya sejak 1978, El Tri gagal melaju ke tahap sistem gugur.



Pelatih kedua yang mundur adalah Otto Oddo. Oddo memutuskan meninggalkan pekerjaannya setelah Ghana dikalahkan Uruguay dengan skor 0-2 pada laga laga pemungkas Grup H.

Satu pelatih top lain yang mundur di fase grup Piala Dunia 2022 adalah Roberto Martinez. Pelatih berusia 49 tahun itu memilih mengakhiri kontraknya setelah gagal membawa Belgia melaju ke babak 16 besar.

BACA JUGA: Kisah Hakim Ziyech Sumbangkan Semua Uang dari Timnas Maroko untuk Fakir Miskin

Berlanjut ke tahap sistem gugur. Ada tiga pelatih sekaligus yang menjadi pengangguran usai tim besutannya gagal melaju ke tahap berikutnya. Mereka adalah Paulo Bento, Luis Enrique, dan Tite.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More