Aston Villa vs Liverpool, Juergen Klopp: Pemain Siap Fisik dan Mental!

Senin, 26 Desember 2022 - 22:30 WIB
Juergen Klopp tak mengkhawatirkan para pemainnya yang terlibat di Piala Dunia 2022. Dia yakin Liverpool akan tetap tampil prima saat melawan Aston Villa. Foto: kicker.de
BIRMINGHAM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp tak mengkhawatirkan dampak fisik dan mental para pemainnya yang terlibat di Piala Dunia 2022. Dia yakin The Reds akan tetap tampil prima saat melawan Aston Villa pada lanjutan Liga Inggris 2022/2023.



Villa jadi lawan pertama Liverpool setelah jeda Piala Dunia 2022. Ini sekaligus menjadi laga Boxing Day yang akan berlangsung di Villa Park, Selasa (27/12/2022) dini hari



Kekhawatiran adanya masalah fisik dan mental para pemain yang terlibat di Piala Dunia sempat menyeruak. Sebab, Liverpool setidaknya mengirimkan 7 pemain untuk Piala Dunia.

Mereka adalah Alisson Becker dan Fabinho (Brasil), Trent Alexander-Arnold dan Jordan Henderson (Inggris), Ibrahima Konate (Prancis), Darwin Nunez (Uruguay), dan Virgil Van Dijk (Belanda).

Hampir semuanya tampil hingga babak gugur di Qatar, terkecuali Nunez. Bahkan, Konate sampay laga pamungkas yang berlangsung 18 Desember silam.

“Saya tidak tahu siapa itu (yang berdampak). Virgil (Van Dijk) memainkan Piala Dunia yang bagus tetapi tidak melaju sejauh itu, misalnya,” ucap Klopp.

“Saya tidak berpikir Fabinho atau Trent kehilangan kepercayaan diri hanya karena mereka tidak bermain selama beberapa menit,” lanjutnya.

Dari semua pemain Liverpool yang tampil di Piala Dunia memang tidak ada yang jadi juara. Nunez tersisih di penyisihan grup. Sedangkan Konate harus rela melihat Prancis kalah adu penalti dengan Argentina di final.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More