Chelsea Rekrut Noni Madueke dari PSV Eindhoven dengan Mahar Rp573 Miliar

Sabtu, 21 Januari 2023 - 06:51 WIB
loading...
Chelsea Rekrut Noni...
Chelsea Rekrut Noni Madueke dari PSV Eindhoven dengan Mahar Rp573 Miliar
A A A
LONDON - Klub raksasa Inggris, Chelsea , terus melakukan manuver di bursa transfer musim dingin ini. Kini, tim berjuluk The Blues itu resmi mendatangkan Noni Madueke dari PSV Eindhoven.

Chelsea mengikat Madueke selama tujuh setengah tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun. Kabarnya, pemain berusia 20 tahun itu ditebus dengan mahar sebesar 35 juta euro atau setara Rp573 miliar.



Madueke sendiri merupakan pemain berpaspor Inggris. Dia sempat merumput di tim muda Tottenham Hotspur dan Crystal Palace. Jadi, ini bukan kali pertamanya bermain di tanah Inggris.

Pemain yang berposisi sebagai sayap ini mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Chelsea. Madueke sudah tidak sabar bisa bermain bersama Jorginho dan kolega.

“Saya sangat senang bisa bergabung dengan salah satu klub terbaik dunia di Chelsea,” kata Madueke, dilansir dari laman resmi Chelsea, Sabtu (21/1/12023).

“Untuk kembali ke Inggris dan bermain di Liga Premier adalah mimpi bagi saya dan keluarga saya, saya tidak sabar untuk memulai,” lanjutnya.

“Saya senang dengan masa depan, visi pemilik untuk masa depan dan berada di klub seperti ini dan menang di level tertinggi,” sambungnya.

Hadirnya Madueke tentu diharapkan bisa menambal lini depan Chelsea yang saat ini masih dinilai kurang tajam. Terlebih, The Blues sebelumnya juga sudah mendatangkan Joao Felix dan Mykhailo Mudryk.

Selain tiga sosok tersebut, Chelsea juga telah mendatangkan dua pemain lainnya yaitu Davide Fatro Fofana dan Benoit Badiashile. Maka tercatat, tim besutan Graham Potter itu sudah membawa lima pemain di bursa transfer musim dingin ini.

Sekadar informasi, Madueke mengemas dua gol dari sembilan pertandingan bersama PSV Eindhoven di semua kompetisi pada musim ini. Menarik untuk disimak nasib sosok winger berusia 20 tahun ini bisa tampil gemilang di Stamford Bridge.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Nottingham Forest Tumbangkan Man City 1-0
Mees Hilgers Terdampak...
Mees Hilgers Terdampak Kebijakan Transfer Juventus, Bakal Gabung Valencia?
Sinyal Perpisahan? Fans...
Sinyal Perpisahan? Fans Liverpool Cemas dengan Wawancara Terbaru Mohamed Salah
Liverpool Cetak Rekor...
Liverpool Cetak Rekor 100 Gol, Peluang Juara Liga Inggris 98,7 Persen
Mo Salah Raja Liga Inggris...
Mo Salah Raja Liga Inggris Musim Ini? 8 Rekor Legenda Sudah Dilibas!
Liverpool Cium Aroma...
Liverpool Cium Aroma Trofi usai Bungkam Manchester City, Arne Slot: Gelar Belum di Tangan
Liverpool Dekati Gelar...
Liverpool Dekati Gelar Liga Inggris usai Hancurkan Manchester City
Rekomendasi
Bacaan Niat Zakat Fitrah...
Bacaan Niat Zakat Fitrah untuk Anak Laki-laki
Jalani Sidang Perdana,...
Jalani Sidang Perdana, Hasto Tegaskan Dirinya Tahanan Politik
Teriakan Merdeka Menggema...
Teriakan Merdeka Menggema saat Hasto Kristiyanto Tiba di Ruang Sidang
Berita Terkini
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
2 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
3 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
3 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
4 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
5 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
5 jam yang lalu
Infografis
AS Mengakui Perang Ukraina...
AS Mengakui Perang Ukraina Adalah Perang Proksi AS dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved