Athletic Bilbao vs Real Madrid: Pemain Bertahan Rontok, Benteng Los Blancos Bocor

Minggu, 22 Januari 2023 - 10:17 WIB
loading...
A A A
“Kami harus pulih, menonton video dan tidak membuat kesalahan. Pertandingan di Bilbao akan sulit,” ucap eks pelatih AC Milan dan Chelsea itu.

“Kami harus bermain seperti yang kami dengan intensitas, ide dan tidak di bawah standar seperti yang telah kami lakukan di pertandingan terakhir,” lanjutnya lagi.

Selain itu, Ancelotti juga menyorot peran empat pemainnya, yakni Dani Ceballos, Marco Asensio, Toni Kroos dan Luka Modric. Dirinya ingin terus empat pemain tersebut mempertahankan performa di laga nanti.

“Skuad ini tidak tersentuh. Ada pemain yang memberikan segalanya seperti Ceballos dan Asensio. Kroos dan Modric, tidak tersentuh,” ujar Ancelotti.

“Itu tidak berarti mereka harus bermain di setiap pertandingan. Tetapi para pemain ini membuat sejarah dan akan terus melakukannya di klub ini,” tutupnya.

Madrid kini masih terpaut tiga poin dari rival bebuyutan mereka, Barcelona di papan atas klasemen sementara Liga Spanyol 2022/2023. El-Real -julukan Madrid- bertengger di peringkat kedua dengan perolehan 38 poin, hasil 12 kemenangan, dua hasil imbang dan dua kekalahan.

(sha)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1215 seconds (0.1#10.140)