Juventus vs Atalanta, Massimiliano Allegri: Kami Harus Bangkit

Minggu, 22 Januari 2023 - 22:00 WIB
loading...
Juventus vs Atalanta,...
Massimiliano Allegri menargetkan Juventus untuk bangkit setelah dihukum pengurangan 15 poin. Foto: futboltv.asia
A A A
TURIN - Massimiliano Allegri mengakui peluang Juventus untuk menjuarai Liga Italia 2022/2023 telah tertutup setelah dihukum pengurangan 15 poin. Tapi, bukan berarti La Vecchia Signora tidak lagi berhasrat untuk meraih kemenangan.



Allegri menargetkan Juventus segera bangkit setelah mendapatkan hukuman dari FIGC. Itu dengan mengalahkan Atalanta pada giornata ke-18 Liga Italia 2022/2023.

Dia menyebut laga yang berlangsung di Allianz Stadium, Senin (23/1/2023) dini hari itu jadi tantangan yang nyata bagi para pemain. Tetapi, mereka harus bisa tampil apik agar kembali ke papan atas.

Dusan Vlahovic dkk harus turun ke posisi 10 dengan 22 poin dari 18 laga. Namun, mereka tak bisa berlama-lama meratapi kesialan itu jika masih ingin merebut tiket ke kempetsi Eropa.

Juventus sejatinya masih berpeluang masuk zona Liga Champions karena hanya terpaut 12 poin dari Lazio yang ada di urutan empat. Ini sebabnya laga kandang kontra Atalanta wajib dimenangkan.

Allegri ingin semua pemain Juventus menampilkan performa terbaiknya untuk bisa menumbangkan La Dea –julukan Atalanta.

“Di liga, klasemen saat ini kami tertinggal 12 poin dari posisi keempat. Saya ulangi, kami akan menghadapi Atalanta," ucap Allegri ingin, dilansir dari Football Italia.

"Ini pertarungan yang nyata dan kami akan mencoba memainkan permainan yang bagus,” sambung pelatih asal Italia itu.

Allegri mengakui tak banyak memberikan kata-kata motivasi kepada pasukannya dalam situasi yang berat seperti ini. Sebab, dia yakin mereka sudah paham apa yang harus dilakukan untuk menanganinya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
3 Klub Eropa yang Berminat...
3 Klub Eropa yang Berminat Rekrut Jay Idzes
Mees Hilgers Terdampak...
Mees Hilgers Terdampak Kebijakan Transfer Juventus, Bakal Gabung Valencia?
Laga Fiorentina vs Hellas...
Laga Fiorentina vs Hellas Verona Mencekam, Moise Kean Kolaps di Lapangan
Duel Sengit di Philips...
Duel Sengit di Philips Stadion: Streaming PSV vs Juventus di VISION+
Link Streaming Matchday...
Link Streaming Matchday 23 LaLiga 2024/2025 di VISION+
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 23 LaLiga 2024/25 di Vision+
Alasan Emil Audero Dipinjamkan...
Alasan Emil Audero Dipinjamkan Como ke Palermo
Jay Idzes Jadi Rebutan,...
Jay Idzes Jadi Rebutan, Venezia Minta Mahar Rp337 Miliar ke Juventus
Rekomendasi
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
46 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Rusia Harus Siap Bentrokan...
Rusia Harus Siap Bentrokan Langsung dengan NATO 10 Tahun Lagi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved