Real Madrid Singkirkan Atletico Madrid, Carlo Ancelotti Sanjung Pemain Pengganti

Jum'at, 27 Januari 2023 - 23:00 WIB
loading...
Real Madrid Singkirkan...
Real Madrid mengalahkan Atletico Madrid 3-1 saat perempat final Copa del Rey 2022/2023. Pelatih Carlo Ancelotti memuji kontribusi pemain pengganti. Foto:
A A A
MADRID - Real Madrid mengalahkan Atletico Madrid 3-1 saat perempat final Copa del Rey 2022/2023. Pelatih Carlo Ancelotti menyebut kontribusi pemain pengganti menjadi kunci kebangkitan timnya.



Berlaga di Santiago Bernabeu, Jumat (27/1/2023) dini hari, Los Blancos –julukan Madrid- bisa dibilang tampil buruk di babak pertama. Mereka tertinggal oleh gol Alvaro Morata pada menit 19.

Saking buruknya, Ancelotti melakukan pergantian pemain sebelum turun minum, yakni dengan memasukkan Dani Ceballos untuk menggantikan Ferland Mendy.

Masuknya Rodrygo Goes dan Marco Asensio pada menit 69 dan 74 membuat permainan tuan rumah jadi lebih baik. Hasilnya, Rodrygo menyamakan kedudukan aksi solo run tepat 10 menit setelah masuk menggantikan Federico Valverde.

Kemudian, lima menit setelah Stefan Savic diganjar kartu merah pada menit 99, Madrid berbalik unggul lewat gol Karim Benzema.

Lalu, Vinicius membuat para supporter Madrid semakin bersorak-sorai dengan golnya pada menit 120+1.

Meski menang, Ancelotti tak memungkiri laga bertajuk Derby Madrid ini berjalan sulit untuk timnya. Sebab, Los Rojiblancos –julukan Atletico- bermain sangat apik di babak pertama.

"Itu adalah pertandingan yang sulit, sangat sulit. Mereka memainkan permainan yang hebat dan kami bereaksi di babak kedua dan pada akhirnya berjalan dengan baik,” kata Ancelotti," dilansir dari Marca.

Entrenador asal Italia itu memuji kontribusi besar yang diberikan para pemain penggantinya, seperti Ceballos yang menyumbang satu assist, serta Rodrygo yang membukukan satu gol.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Kisah Luka Modric, Bintang...
Kisah Luka Modric, Bintang Real Madrid yang Tak Diharapkan Madridista Tapi Beri Banyak Gelar
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Gulung Atletico
Streaming Real Madrid...
Streaming Real Madrid vs Atletico Madrid di UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Daftar 10 Klub dengan...
Daftar 10 Klub dengan Pengeluaran Gaji Pemain Tertinggi: Al-Nassr Kalahkan Raksasa Eropa
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
Jadwal & Link Streaming...
Jadwal & Link Streaming LaLiga Matchday 26: Real Betis vs Real Madrid hingga Barcelona vs Real Sociedad
Rekomendasi
Tax Center MNC University...
Tax Center MNC University Gelar Layanan Pelaporan Pajak bagi Dosen dan Karyawan
Bela Aktivis Palestina...
Bela Aktivis Palestina Mahmoud Khalil, Ratusan Demonstran Yahudi Duduki Trump Tower
Lebih dari 1 Juta Mahasiswa...
Lebih dari 1 Juta Mahasiswa akan Terima KIP Kuliah di Tahun Ini
Berita Terkini
Super Tim Patrick Kluivert:...
Super Tim Patrick Kluivert: Armada Elite di Balik Timnas Indonesia
40 menit yang lalu
Erick Thohir: Alhamdulillah,...
Erick Thohir: Alhamdulillah, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Bisa Didaftarkan ke Timnas Indonesia
2 jam yang lalu
Kabar Baik! Kevin Diks...
Kabar Baik! Kevin Diks Pulih dari Cedera, Begini Statistik sang Bek Lawan Chelsea
2 jam yang lalu
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
5 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
5 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
6 jam yang lalu
Infografis
Prabowo: Yang Tidak...
Prabowo: Yang Tidak Mau Bekerja untuk Rakyat, Saya akan Singkirkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved