Hasil DFB Pokal 2022-2023: Hajar 10 Pemain Mainz, Bayern Muenchen ke Perempat Final

Kamis, 02 Februari 2023 - 05:07 WIB
loading...
Hasil DFB Pokal 2022-2023: Hajar 10 Pemain Mainz, Bayern Muenchen ke Perempat Final
Bayern Muenchen memastikan tiket perempat final DFB Pokal (Piala Liga Jerman) dengan mengalahkan Mainz 4-0 pada babak 16 di MEWA Arena, Kamis (2/2/2023) / Foto: Twitter Bayern Munich
A A A
MAINZ - Bayern Muenchen memastikan tiket perempat final DFB Pokal (Piala Liga Jerman) dengan mengalahkan Mainz 4-0 pada babak 16 di MEWA Arena, Kamis (2/2/2023). Pengundian perempat final baru akan dilaksanakan pada 12 Februari mendatang.

Bertindak sebagai tim tamu, Muenchen tampil penuh percaya diri. Klub berjuluk Die Rotten tak membutuhkan waktu lama untuk membuka keran golnya.

Pada menit 17, pendukung Muenchen bersorak setelah Eric Maxim Choupo-Moting sukses menjebol gawang Mainz lewat sepakan kaki kiri. Unggul satu gol membuat FC Hollywood semakin leluasa untuk mengintimidasi pertahanan Mainz.

BACA JUGA: Hasil Manchester United vs Nottingham Forest: Menang 2-0, MU Lolos ke Final Piala Liga Inggris

Muenchen pun berhasil menggandakan kedudukan menjadi 2-0 melalui gol yang dicetak Jamal Musiala pada menit 30 usai memanfaatkan umpan Thomas Mueller. Satu menit sebelum interval pertama usai, Muenchen memperbesar keunggulan menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak Leroy Sane.

Di babak kedua, Mainz bermain lebih hati-hati namun sesekali melancarkan serangan balik cepat. Skema ini dibaca dengan baik oleh Die Rotten, yang merespons cepat dalam melakukan pertahanan.

Mainz juga melakukan beberapa pergantian untuk memaksimalkan kombinas bertahan dan menyerang. Walau begitu, Die Nullfunfer -julukan Mainz- belum bisa mencetak gol balasan hingga pertandingan memasuki menit ke-70.

BACA JUGA: Marselino Ferdinan Pindah ke KMSK Deinze, Persebaya: PSSI Jangan Ganggu dengan Undangan TC!

Bayern Muenchen pun memasukkan beberapa pemain untuk menambah daya gedor. Hasilnya manis, Alphonso Davies (83’) yang masuk sebagai pemain pengganti sukses menambah keunggulan menjadi 4-0.

Empat menit sebelum pertandingan usai, Mainz bermain dengan 10 pemain setelah Alexander Hack menerima kartu merah. Meski unggul dalam jumlah pemain, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 4-0 untuk kemenangan Muenchen tak berubah.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1786 seconds (0.1#10.140)