Amuk Dustin Poirier Tampar Fans yang Hina Istrinya di Muka Umum

Kamis, 23 Februari 2023 - 03:03 WIB
loading...
Amuk Dustin Poirier...
Dustin Poirier menampar seorang penggemarnya lantaran menghina istrinya di muka umum/Foto/sportbible.com
A A A
LOUISIANA - Bintang UFC Dustin Poirier menampar seorang penggemarnya lantaran menghina istrinya di muka umum. Insiden itu terjadi saat Poirier mengikuti acara parade Youngsville Mardi Gras bersama istri, Jolie, dan putrinya Parker, di Lousiana, Selasa (22/2/2023).

Saat melintasi jalanan di negara bagian Louisiana dengan mobil jeep atap terbuka, seorang pria berjalan mendekati mobil yang mereka tumpangi, lalu pria itu menunjukkan sebuah poster bertuliskan ‘Hey Dustin, istrimu ada di DM (Direct Message/Pesan Langsung) saya’.



Tingkah fans tersebut sepertinya terinspirasi pertarungan Poirier vs bintang MMA Irlandia Conor McGregor pada duel kelas ringan UFC 264 di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (11/7/2021) pagi WIB. Setelah kalah TKO ronde pertama, McGrgor berteriak 'Istrimu ada di DM saya' ke arah Poirier.

Tentu saja Poirier marah besar. Petarung berusia 34 tahun itu pun bereaksi dengan memanggil pria bertopi dan berkacamata itu untuk lebih mendekatinya. Pria itu pun tanpa ragu mengikuti arahan yang diberikan olehnya.

Lalu, ketika sudah dalam jangkauannya, Poirier langsung melesatkan tamparan keras ke wajah pria tersebut. Dia pun berusaha untuk turun dari mobilnya untuk menghajar pria itu.

Namun, akhirnya hal itu tak dilakukannya karena sang istri menahannya untuk turun. Setelah itu, pria yang ditampar itu pun mengacungkan jari tengahnya ke arah petarung berpostur 175 cm itu.

Video yang menampilkan momen tersebut pun viral di media sosial Twitter, yang salah satunya diunggah oleh akun @SpinninBackfist, pada Selasa (21/2/2023). Unggahan itu pun telah disukai oleh lebih dari 6.200 akun.

Poirier belum pernah bertarung lagi di octagon sejak November 2022. Pertarungan terakhirnya ketika mengalahkan Michael Chandler di UFC 281. Namun, sekarang Chandler juga telah memutuskan bergabung dengan McGregor sebagai pelatih di ajang The Ultimate Fighter.

Poirier bisa saja menantang Islam Makhachev untuk merebut sabuk juara kelas ringan UFC. Walaupun di sisi lain, dia ingin melawan Beneil Dariush lebih dulu.

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1509 seconds (0.1#10.140)