Ketum PSSI Erick Thohir Gerak Cepat Pimpin Langsung Panitia Lokal Piala Dunia U-20

Kamis, 02 Maret 2023 - 13:07 WIB
loading...
Ketum PSSI Erick Thohir...
Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir bergerak cepat dalam mempersiapkan Piala Dunia U-20 2023. Foto: ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
A A A
JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) PSSI Erick Thohir bergerak cepat dalam mempersiapkan Piala Dunia U-20 2023. Kurang tiga bulan sebelum pelaksanaan, dia memutuskan memimpin langsung kepanitiaan lokal (Local Organizing Committee/LOC).



Langkah cepat ini untuk mempermudah koordinasi dengan kepanitiaan pusat Piala Dunia U-20 yang akan digelar di Indonesia.

Erick memutuskan langkah strategis memimpin LOC agar koordinasi dengan INAFOC (Indonesia FIFA U-20 World Cup Organizing Committee) yang menjadi panitia pusat jadilebih maksimal.

"Kini, saya pimpin langsung LOC agar mempermudah koordinasi dan pembagian tugas dengan INAFOC," jelasnya.

"Agar koordinasi LOC dan INAFOC bisa efektif dan efisien, termasuk pembagian tugas agar tidak overlapping."

"Ini layaknya apa yang terjadi saat Asian Games 2018, antara INASGOC dan KOI," lanjut Erick dalam keterangannya, Kamis (2/3/2023).

Erick menegaskan langkah cepat dengan memotong alur birokrasi penting dilakukan. Ini demi kesuksesan pelaksanaan Piala Dunia U20 yang tinggal berselang 81 hari lagi.

"Piala Dunia U20 yang mana kita akan menjadi tuan rumah adalah saat kita menunjukkan kembali kepada dunia bahwa Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik," harapnya.

"Yang sukses menyelenggarakan kompetisi dengan kualitas terbaik. Tidak boleh gagal," sambung Erick menegaskan.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1804 seconds (0.1#10.140)