Profil Ricki Ariansyah, Pemain Madura United yang Kolaps di Lapangan

Selasa, 07 Maret 2023 - 23:00 WIB
loading...
Profil Ricki Ariansyah, Pemain Madura United yang Kolaps di Lapangan
Gelandang Madura United, Ricki Ariansyah jatuh pingsan dan harus mendapat perawatan serius di akhir laga menghadapi PSIS Semarang dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023 / Foto: Instagram/rickiariansyah
A A A
SEMARANG - Gelandang Madura United , Ricki Ariansyah jatuh pingsan dan harus mendapat perawatan serius di akhir laga menghadapi PSIS Semarang dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023. Pasalnya, ia mendapatkan benturan keras di bagian kepalanya sehingga tak sadarkan diri.

Bertanding di Stadion Jatidiri, Selasa (7/3/2023) sore WIB, Madura United berhasil meraih kemenangan 2-0 atas PSIS Semarang. Dua gol Laskar Sape Kerrab -julukan Madura United- dicetak oleh Alberto Goncalves (13') dan Ricky Ariansyah (90+2').

Namun kemenangan Madura United harus diwarnai dengan suasana mencekam, setelah Ricki Ariansyah tak sadarkan diri usai mencetak gol. Gelandang berusia 25 tahun itu tak sadarkan diri, setelah bagian kepalanya terkena kaki dari salah satu pemain PSIS Semarang yang berusaha menyapu bola.

Baca Juga: Ricki Ariansyah Sudah Sadar, Presiden Madura United: Terima Kasih Marcello, 12 Menit yang Berharga!

Melihat kondisi Ricki Ariansyah yang sudah tak sadarkan diri, para pemain Madura United dan PSIS Semarang bereaksi untuk memberikan penyelamatan. Tim medis Madura United langsung gerak cepat masuk ke lapangan dibantu dengan tim medis dari PSIS Semarang.

Usai mendapatkan pertolongan dari tim media, Ricki Ariansyah pun langsung dilarikan ke rumah sakit. Sementara itu, Presiden Madura United Achsanul Qosasi mengatakan nyawa Ricki Ariansyah masih tertolong dan mengucapkan terima kasih kepada Physiotherapist Marcelo Araujo.

"Terimakasih Ya Allah.Terimakasih Marcello. Kamu telah melakukan yg terbaik utk Ricky Ariansyah. 12 menit yg berharga dan membuat kita semua khawatir," tulis Achsanul Qosasi dikutip dari twitter pribadinya, Selasa (7/3/2023).

Profil Ricki Ariansyah


Ricki Ariansyah merupakan pemain kelahiran Medan, 10 Juni 1997. Sebelum bergabung dengan Madura United, ia sempat menimba ilmu di PSMS Medan Junior pada 2016.

Sementara pada 2017, Ricki Ariansyah bergabung dengan klub Liga 2, yakni Pro Duta dan bertahan selama satu musim. Pemain yang berposisi gelandang itu pun memutuskan bergabung dengan PSCS Cilacap yang merupakan tim promosi dari Liga 3.

Usai tampil bersama PSCS Cilacap, Ricki Ariansyah memutuskan bergabung dengan Perserang Serang pada 2019 dan hanya tampil sebanyak empat pertandingan. Kurangnya menit bermain membuatnya memutuskan untuk kembali pulang ke PSCS Cilacap semusim setelahnya.

Ricki Ariansyah pun kembali meninggalkan tim asal Jawa Tengah itu dan bergabung ke Persijap Jepara pada 2021. Ia tampil sebanyak sembilan pertandingan dengan mencetak empat gol.

Penampilan apiknya bersama Persijap Jepara membuat Persita Tangerang tertarik dan merekrutnya pada Desember 2021. Bersama Pendekar Cisadane -julukan Persita Tangerang, Ricki Ariansyah tampil sebanyak 17 pertandingan dengan mencetak satu gol.

Ricki Ariansyah pun tak bertahan lawan bersama Persita Tangerang. Ia memutuskan bergabung dengan Madura United untuk Liga 1 2022/2023 dan sudah tampil sebanyak 19 pertandingan dengan mencetak satu gol disemua kompetisi.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0962 seconds (0.1#10.140)