Manchester City Singkirkan Burnley dari Piala FA, Erling Haaland Ukir 2 Rekor
loading...
A
A
A
MANCHESTER - Manchester City (Man City) menyingkirkan Burnley saat perempat final Piala FA 2022/2023. Penyerang The Citizens -julukan Manchester City, Erling Haaland membuat dua rekor dalam kemenangan itu.
Bertanding di Etihad Stadium, Minggu (19/3/2023) dini hari, Man City menunjukkan dominasinya dan membuat Burnley tak berdaya. Tim besutan Pep Guardiola meraih kemenangan 6-0 atas Clarets -julukan Burnley.
Enam gol kemenangan Man City dicetak Erling Haaland (32', 35', 59'), Julian Alvarez (62', 73') dan Cole Palmer (68'). Hasil ini membuat jawara Liga Inggris itu melaju ke semifinal.
Mengutip dari Opta, Haaland berhasil mencatatkan dua rekor dalam kemenangan Man City atas Burnley.
Dia telah mencetak 6 hat-trick pada musim 2022/2023 di semua ajang. Juga menjadi pemain keenam di Inggris yang mencetak lebih 40 gol disemua kompetisi dalam satu musim.
Talenta asal Norwegia itu mengalahkan Mohamed Salah dan Son Heung-min yang masing-masing baru mencatat satu hat-trick seluruh kompetisi pada musim ini.
Haaland menjadi pemain keenam yang berkarier di Inggris dengan torehan 40 gol lebih dalam satu musim d semua kompetisi.
Di posisi pertama ditempati mantan penyerang Manchester United (MU), Ruud van Nistelrooy yang melakukannya pada musim 2002/2003.
Baca Juga
Bertanding di Etihad Stadium, Minggu (19/3/2023) dini hari, Man City menunjukkan dominasinya dan membuat Burnley tak berdaya. Tim besutan Pep Guardiola meraih kemenangan 6-0 atas Clarets -julukan Burnley.
Enam gol kemenangan Man City dicetak Erling Haaland (32', 35', 59'), Julian Alvarez (62', 73') dan Cole Palmer (68'). Hasil ini membuat jawara Liga Inggris itu melaju ke semifinal.
Mengutip dari Opta, Haaland berhasil mencatatkan dua rekor dalam kemenangan Man City atas Burnley.
Dia telah mencetak 6 hat-trick pada musim 2022/2023 di semua ajang. Juga menjadi pemain keenam di Inggris yang mencetak lebih 40 gol disemua kompetisi dalam satu musim.
Talenta asal Norwegia itu mengalahkan Mohamed Salah dan Son Heung-min yang masing-masing baru mencatat satu hat-trick seluruh kompetisi pada musim ini.
Haaland menjadi pemain keenam yang berkarier di Inggris dengan torehan 40 gol lebih dalam satu musim d semua kompetisi.
Di posisi pertama ditempati mantan penyerang Manchester United (MU), Ruud van Nistelrooy yang melakukannya pada musim 2002/2003.