Semifinal Piala FA, Duo London Bukan Unggulan

Sabtu, 18 Juli 2020 - 11:35 WIB
loading...
A A A
Pada pertandingan semifinal Piala FA lainnya, Manchester United (MU) bersua Chelsea, Minggu (19/7/2020). Tidak jauh dari berbeda dari Man City, The Red Devils sedang berada dalam bentuk terbaik. Harry Maguire dkk belum terkalahkan dalam 19 pertandingan terakhir di semua kompetisi, termasuk saat menang 2-0 atas Crystal Palace, Jumat (17/7/2020).

Gol-gol dari Marcus Rashford (45+1) dan Anthony Martial (78) membuat MU tetap menjaga kans finis di posisi empat besar. Saat ini, mereka sejajar dengan Leicester City yang berada di urutan keempat (62 poin). Menurut Pelatih Ole Gunnar Solskjaer, pencapaian MU sejauh ini adalah berkat kinerja luar biasa pasukannya yang selalu menikmati setiap pertandingan.

Kendati bertekad menyapu bersih dua pertandingan sisa Liga Primer, Solskjaer mengungkapkan, MU juga akan mempersiapkan diri sebaik mungkin saat melawan Chelsea di semifinal Piala FA dan leg kedua babak 16 besar Liga Europa.

“Kami telah melakukan banyak hal fantastis sejak kompetisi kembali bergulir. Kami harus tersenyum menikmati permainan. Di MU, Anda perlu meningkatkan dan menunjukkan kepribadian Anda. Kami akan baik-baik saja melawan Chelsea. Para pemain akan cepat pulih. Suatu kesempatan, semifinal di Wembley, akan memberi energi bagi siapa pun,” tutur Solskjaer. (Baca juga: Kasus Djoko Tjandra, Pengamat: Mafia Sudah tersebar di Semua Sektor)

Standar tinggi yang diterapkan Solskjaer di setiap pertandingan mengindikasikan MU sangat mewaspadai Chelsea. Pasalnya, meski cenderung kurang konsisten, The Blues berhasil mempertahankan urutan ketiga klasemen sementara Liga Primer seusai menang 1-0 atas Norwich City, Rabu (15/7/2020). Dari empat pertandingan terakhir, Cesar Azpilicueta dkk bahkan hanya mengalami satu kekalahan.

Chelsea juga dilanda rasa penasaran karena belum pernah menang dalam enam pertemuan terakhir di semua kompetisi melawan MU. Agar dapat menyudahi rekor negatif plus melenggang ke final Piala FA, Pelatih Frank Lampard menilai timnya wajib meningkatkan banyak aspek dalam permainan. Maklum, meski mendominasi pertandingan, Chelsea kesulitan menyelesaikan peluang menjadi gol. (Lihat videonya: Pasien Covid-19 Kabur dari Rumah Sakit Takut Biaya Mahal)

“Idealnya, ketika mendapatkan gol pertama, Anda bisa mencetak satu atau dua lagi. Melawan Norwich, misalnya, Kami tidak memberi mereka peluang nyata dalam permainan, tapi ada banyak tentang permainan kami yang ingin sedikit lebih baik. Kami bisa lebih cepat dengan bola dan menyulitkan mereka. Kami harus bekerja lebih keras,” tandas Lampard. (Alimansyah)
(ysw)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1362 seconds (0.1#10.140)