Jadwal Pebulu Tangkis Indonesia di Swiss Open 2023, Selasa (21/3/2023): Perang Saudara di Ganda Putri

Selasa, 21 Maret 2023 - 08:31 WIB
loading...
Jadwal Pebulu Tangkis...
Pebulu tangkis Indonesia siap tampil di Swiss Open 2023, Selasa (21/3/2023)/Foto/PBSI
A A A
BASEL - Pebulu tangkis Indonesia siap tampil di Swiss Open 2023, Selasa (21/3/2023). Tiga wakil ganda putri akan memulai babak pertama atau 32 besar di St. Jakobshalle Basel, termasuk perang saudara Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi menghadapi Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto.

Indonesia menurunkan 17 wakil terbaik di Swiss open 2023. Di tunggal putra mengandalkan Chico Aura Dwi Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavito. Sedangkan di tunggal putri diwakili Gregoria Mariska Tunjung dan Putri Kusuma Wardani yang harus melalui babak kualifikasi. Di ganda putra, Indonesia mengandalkan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.



Di ganda putri menurunkan 4 pasangan. Mereka adalah Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang langsung turun di babak utama. Sedangkan duet Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allesya Rose harus melaui babak kualifikasi.

Di ganda campuran, enam wakil Indonesia akan berupaya menjadi yang terbaik di turnamen level Super 300 ini. Mereka adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, lalu Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.



Pasangan lainnya, Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja. Sedangkan duet Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami harus melalui babak kualifikasi.

Untuk jadwal laga, Selasa (21/3/2023) dimulai pukul 11.00 waktu lokal atau pukul 17.00 WIB. Hari ini, ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang diunggulkan di tempat kelima akan memulai perjuangannya melawan pasangan Denmark Jeppe Bay/Lasse Molhede di babak 32 besar.

Selanjutnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (unggulan 6) akan menghadapi duo India Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala.

Unggulan kedua ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan mengadapi pasangan India Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pulela. Kedua pasangan ini belum pernah bertemu, tapi secara peringkat Apriyani/Fadia yang bertengger di posisi 5 dunia lebih unggul dibanding Treesa Jolly/Gayatri (17 dunia).
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kejutan! Fikri/Daniel...
Kejutan! Fikri/Daniel Singkirkan Unggulan Teratas di All England 2025
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Jonatan Christie, Ana/Tiwi, dan Putri KW Lewati Rintangan Pertama
Lika-Liku Perjalanan...
Lika-Liku Perjalanan Karier Dejan Ferdinansyah: Nyaris Pensiun Berkali-kali
Berkah Ramadan, Rian...
Berkah Ramadan, Rian Ardianto: Sahur dan Buka Puasa Ditemani Istri Tercinta
Tunda Bulan Madu, Gregoria...
Tunda Bulan Madu, Gregoria Mariska Ditemani Mikha Angelo di All England 2025
Hasil Drawing All England...
Hasil Drawing All England 2025: Wakil Indonesia Bentrok Lawan Berat
Anthony Ginting Mundur...
Anthony Ginting Mundur dari All England 2025
Rehan/Gloria Runner...
Rehan/Gloria Runner Up, Indonesia Tanpa Gelar di German Open 2025
Daftar Lengkap Wakil...
Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Badminton Asia Championships 2025 Tahap Pertama
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
18 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Lionel Messi Masuk Peringkat...
Lionel Messi Masuk Peringkat 3 di Daftar Atlet Terhebat Abad 21
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved