Gara-gara Ditonton Kim Kardashian, Arsenal dan PSG Kena Sial

Rabu, 22 Maret 2023 - 10:02 WIB
loading...
Gara-gara Ditonton Kim...
Entah memang kebetulan atau sial. Dua klub raksasa Eropa, yakni Arsenal dan Paris Saint Germain (PSG) harus menerima kenyataan ketika mereka kalah saat Kim Kardashian menyaksikan pertandingan tersebut / Foto: Marca
A A A
PARIS - Entah memang kebetulan atau sial. Dua klub raksasa Eropa, yakni Arsenal dan Paris Saint Germain (PSG) harus menerima kenyataan ketika mereka kalah saat Kim Kardashian menyaksikan pertandingan tersebut.

Kim Kardashian diketahui menyaksikan penderitaan Arsenal saat klub berjuluk Meriam London itu tersingkir dari Liga Europa 2022-2023 usai dikalahkan Sporting secara dramatis pada babak 16 besar melalui drama adu penalti 3-5 setelah bermain imbang 3-3 di Emirates, tengah pekan lalu.

Selang beberapa hari kemudian atau tepatnya Senin (20/3/2023) dini hari WIB, Kim Kardashian terbang ke Paris untuk menyaksikan penampilan Lionel Messi dkk. Sialnya, kehadiran wanita yang kerap memamerkan kemolekan tubuhnya di media sosial itu justru membuat PSG menelan kekalahan.



Pada pertandingan lanjutan Liga Prancis 2022-2023, PSG kalah 0-2 dari Rennes di Parc des Princes. Kekalahan itu membuat rekor tak terkalahkan PSG dalam 715 hari atau 35 pertandingan selama bermain di depan pendukungnya terhenti.

Penggemar Soroti Kehadiran Kim Kardashian


Apakah penyebab terhentinya stempel jago kandang PSG ada kaitannya dengan kehadiran Kim Kardashian? Entahlah. Namun begitu, DailyStar, Selasa (21/3/2023) merangkum komentar penggemar yang menyalahkan kehadiran istri dari Kanye West tersebut.

"Arsenal kalah, PSG kalah....Ya, itu kutukan," tulis penggemar.



"Oi, saya tidak ingin dia (Kim Kardashian) berada di dekat klub saya," yang lain menimpalinya.

"Jangan pernah kembali ke pertandingan Arsenal mana pun! Kami hampir memenangkan Premier League," tulis penggemar Arsenal.

Sementara penggemar Manchester United yang tidak disebutkan identitasnya tersebut tak berharap Kim Kardashian hadir menyaksikan penampilan anak asuh Erik ten Hag. Pasalnya, saat ini Setan Merah masih menjaga rekor tak terkalahkan di Old Trafford.

"Teater impian tidak dapat diakses oleh Anda Kim .... Terima kasih."

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Hasil PSG vs Liverpool...
Hasil PSG vs Liverpool 0-1: Harvey Elliot Jadi Penentu Kemenangan!
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Gulung Atletico
Kata-kata Pedas Eks...
Kata-kata Pedas Eks Bintang Al Nassr Sindir Cristiano Ronaldo
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
2 Pemain Timnas Indonesia...
2 Pemain Timnas Indonesia yang Berduel dengan GOAT
Hasil Lengkap Liga Inggris:...
Hasil Lengkap Liga Inggris: Chelsea dan Arsenal Tumbang, MU Selamat dari Kekalahan
Rekomendasi
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
45 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Rencana AS Keluar dari...
Rencana AS Keluar dari NATO dan PBB Didukung Elon Musk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved