Drawing Piala Dunia U-20 Dibatalkan, FIFA Tetap Lakukan Inspeksi Terakhir Stadion GBT

Senin, 27 Maret 2023 - 12:00 WIB
loading...
Drawing Piala Dunia...
FIFA melakukan inspeksi terakhir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya untuk memastikan kesiapan menggelar Piala Dunia U-20 2023. Foto: ANTARA/HO-Diskominfo Surabaya
A A A
SURABAYA - Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) telah membatalkan drawing fase grup Piala Dunia U-20 2023. Meski demikian, mereka tetap melakukan inspeksi terakhir di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya untuk memastikan kesiapannya.



Indonesia rencananya akan menggelar Piala Dunia-20 2023 mulai 20 Mei - 11 Juni. Namun, lokasinya terancam dipindah setelah FIFA membatalkan drawing yang seyogyanya akan dihelat pada 31 Maret 2023 di Bali.

Kabar terbaru menyebutkan bahwa Argentina siap menggantikan Indonesia jika batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Meski demikian, ada kemungkinan Indonesia tetap menggelar turnamen sepak bola kelompok usia ini. Sebab, FIFA masih melakukan inspeksi di stadion GBT.

Ini disampaikan Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata (Disbudporapar) Kota Surabaya Wiwiek Widayati.

Dalam keterangan tertulisnya di Surabaya, dia mengatakan inspeksi terakhir dilakukan Minggu (26/3/2023) dengan mengecek beberapa fasilitas stadion.

Inpeksi dilakukan pada hari yang sama FIFA memutuskan membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023. "Pengecekan dilakukan berdasarkan hasil rekomendasi FIFA sebelumnya," kata Wiwiek.

Wiwiek menyebut perwakilan FIFA langsung berkeliling dan meninjau setiap sudut Stadion GBT serta lapangan pendukung A dan C.

Sejumlah fasilitas diperiksa FIFA, seperti ruang ganti pemain, rumput lapangan. Begitu juga ruang media yang menjadi fasilitas penunjang pelaksanaan Piala Dunia U-20.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat dari Timnas Indonesia U-20, tetapi Ditunjuk untuk SEA Games 2025
Postingan Indra Sjafri...
Postingan Indra Sjafri usai Dicopot dari Pelatih Timnas Indonesia U-20: Ziarah ke Makam Ibu
Daftar Tim yang Lolos...
Daftar Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Asia U-20 2025
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat PSSI, Penggemar Ucapkan Terima Kasih
3 Calon Pengganti Indra...
3 Calon Pengganti Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20
Breaking News! Indra...
Breaking News! Indra Sjafri Dipecat
Sumardji Kecewa Berat...
Sumardji Kecewa Berat Timnas Indonesia U-20 Gagal Total di Piala Asia U-20 2025
Klasemen Piala Asia...
Klasemen Piala Asia U-20 2025: Timnas Indonesia U-20 Cuma Selevel Yaman, Pulang Tanpa Kemenangan
Timnas Indonesia U-20...
Timnas Indonesia U-20 Imbang Lawan Yaman, Gagal Total di Piala Asia U-20 2025
Rekomendasi
Prabowo: Pendidikan...
Prabowo: Pendidikan yang Bagus Perlu Uang, Bukan dengan Omon-omon
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
Kisah Hikmah : Nilai...
Kisah Hikmah : Nilai Umur Manusia di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
21 menit yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
1 jam yang lalu
Patrick Kluivert Efek,...
Patrick Kluivert Efek, Mees Hilgers: Kehadirannya Ciptakan Antusiasme!
2 jam yang lalu
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
2 jam yang lalu
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
3 jam yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
4 jam yang lalu
Infografis
Drawing Piala Asia U-23...
Drawing Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia U-23 di Grup A
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved