Hasil Bologna vs AC Milan: Ditahan Imbang 1-1, Posisi Rossoneri di 4 Besar Terancam

Sabtu, 15 April 2023 - 21:59 WIB
loading...
Hasil Bologna vs AC Milan: Ditahan Imbang 1-1, Posisi Rossoneri di 4 Besar Terancam
Bologna bermain imbang 1-1 saat menjamu AC Milan pada laga lanjutan Liga Italia 2022-2023 di Stadion Renato DallAra, Sabtu (15/4/2023) malam WIB / Foto: Twitter AC Milan
A A A
BOLOGNA - Bologna bermain imbang 1-1 saat menjamu AC Milan pada laga lanjutan Liga Italia 2022-2023 di Stadion Renato Dall'Ara, Sabtu (15/4/2023) malam WIB. Tambahan satu poin ini membuat posisi I Rossoneri di empat besar terancam.

Saat laga baru berjalan 33 detik, Bologna sudah unggul 1-0. Adalah Nicola Sansone, yang sukses membuka keran gol tuan rumah dengan tendangan kaki kanannya usai memanfaatkan umpan silang Stefan Posch.

Statistik menyebut bahwa Sansone menyamai catatan Gregoire Defrel sebagai pemain yang mencetak gol cepat melawan AC Milan dalam pertandingan lanjutan Liga Italia. Menariknya, keduanya sama-sama mencetak gol hanya dalam waktu 33 detik.

Namun keunggulan 1-0 tak mampu dipertahankan Bologna. Pasalnya, lima menit sebelum turun minum Tommaso Pobega sukses mencetak gol penyeimbang untuk Milan setelah tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti tak mampu dibendung kiper Lukasz Skorupski.



Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum. Secara statistik selama 45 menit pertama, Milan sebenarnya mampu menguasai permainan dengan persentase penguasaan bola 58 persen berbandung 42 persen.

Berkat penguasaan bola tersebut Milan mampu melepaskan sembilan tembakan (empat on target), satu di antaranya mampu menggetarkan gawang Bologna.

Sementara Bologna terbilang beruntung. Betapa tidak, gol cepat yang dicetak Sansone setidaknya mampu mengimbangi permainan Milan di babak pertama.

Di babak kedua, Milan berusaha untuk menekan pertahanan Bologna. Namun solidnya lini pertahanan Rossoblu yang dikawal Adama Soumaoro dkk membuat tim tamu gagal menambah gol.



Hal serupa juga dialami Bologna. Meski bertindak sebagai tuan rumah, namun pasukan Thiago Motta tak mampu keluar dari tekanan. Alhasil, hingga peluit panjang dibunyikan skor imbang 1-1 tak berubah.

Dengan hasil ini, posisi Milan di empat besar bakal terancam. Pasalnya, Inter Milan yang mengekor di urutan kelima bakal bermain melawan Monza, Minggu (16/4/2023) dini hari WIB. Jika I Nerazzurri menang, maka tambahan tiga poin itu sudah cukup untuk menggeser posisi Milan di urutan empat besar.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2030 seconds (0.1#10.140)