Timnas Indonesia U-22 Surplus Bek Kanan, Rio Fahmi Bocorkan Rencana Indra Sjafri

Selasa, 25 April 2023 - 18:00 WIB
loading...
Timnas Indonesia U-22 Surplus Bek Kanan, Rio Fahmi Bocorkan Rencana Indra Sjafri
Timnas Indonesia U-22 Surplus Bek Kanan, Rio Fahmi Bocorkan Rencana Indra Sjafri. Foto: Instagram/Rio Fahmi
A A A
JAKARTA - Timnas Indonesia U-22 memboyong tiga pemain berposisi bek kanan dalam daftar 20 pemain yang akan berpartisipasi di SEA Games 2023 . Lantas, apa persisnya rencana Indra Sjafri untuk pos kanan sayap Garuda?

Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia U-22 diperkuat tiga bek kanan yakni Ilham Rio Fahmi, Fajar Fathur Rahman, dan Bagas Kaffa. Surplus ini tentunya membuat persaingan cukup ketat.



Ilham Rio Fahmi, pemain Persija Jakarta, membocorkan rencana Indra Sjafri. Dia mengatakan bahwa hanya dirinya dan Bagas yang akan menempati posisi bek sayap kanan karena Fajar diproyeksikan sebagai pemain sayap kanan oleh pelatih.

"Kebetulan Fajar Fathurrahman dipasang di sayap kanan, jadi di bek kanan ada saya sama Bagas," kata Rio pada awak media termasuk MNC Portal Indonesia, Selasa (25/4/2023).

Namun, Rio menegaskan bahwa mereka saling mendukung satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama, yaitu meraih medali emas di SEA Games 2023.

"Namun, kami semua saling mendukung untuk mencapai hasil terbaik untuk Indonesia," tambahnya.

SEA Games 2023 akan berlangsung dari 5 hingga 17 Mei. Beberapa cabang olahraga, termasuk sepak bola, akan dimulai lebih awal, pada 29 April.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.6012 seconds (0.1#10.140)