Indra Sjafri Antisipasi Permainan Keras Timor Leste U-22

Minggu, 07 Mei 2023 - 16:04 WIB
loading...
Indra Sjafri Antisipasi...
Timnas Indonesia U-22 sip meladeni permainan Timor Leste/Foto/PSSI
A A A
PHNOM PENH - Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri mengantisipasi permainan keras yang akan ditunjukkan Timor Leste. Garuda Muda siap menghadapi Pasukan Park Soon-tae pada laga ketiga penyisihan Grup A cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Minggu (7/5/2023) sore.

Indra Sjafri menyebut setiap tim punya karakter permainan berbeda. Mental Timnas Indonesia U-22 siap menghadapi setiap lawan meskipun dengan permainan keras. Pria yang juga menjabat Direktur Teknik PSSI tersebut menilai permaian keras Timor Leste wajar dalam sepak bola.



"Sepak bola memang fight. Kami tidak bisa hindari adanya benturan,"kata Indra Sjafri dalam keterangan MNC Portal Indonesia (MPI), Minggu (7/4/2023).

Indra Sjafri menilai pola permainan Timor Leste saat ini sejatinya tidak lagi mengutamakan duel-duel fisik. Timor Leste kini jauh lebih tenang dengan permainan terpola.



"Saya melihat perubahan yang terjadi di Timor Leste mereka bermain lebih tenang dan tidak seperti yang sebelumnya," katanya.

Indra Sjafri mengatakan skuad Merah Putih ditekankan tidak gentar dengan siapun lawannya agar bisa lolos ke semifinal. Dia pun meyakini dalam laga nanti wasit yang akan bertugas juga punya kualitas.

"Saya pikir tidak perlu ada yang dikhawatirkan. Saya yakin wasit akan memandu pertandingan dengan baik," ucapnya.

Indra Sjafri mengatakan tim asuhanya harus melanjutkan tren positif yang belum kalah pada SEA Games 2023. Namun, tidak boleh memandang remeh Timor Leste. "Kami menganggap pertandingan melawan Timor Leste pertandingan penting, sama seperti pertandingan sebelumnya."

"Sebelum lawan Timor Leste kami ada persiapan game plan untuk lawan Timor Leste. Untuk itu persiapan harus maksimal dan yang perlu kami syukuri."

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Efek Domino: Indra Sjafri...
Efek Domino: Indra Sjafri Dipecat, Nova Arianto Siap Hadapi Tantangan Piala Asia U-17 25
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat dari Timnas Indonesia U-20, tetapi Ditunjuk untuk SEA Games 2025
Postingan Indra Sjafri...
Postingan Indra Sjafri usai Dicopot dari Pelatih Timnas Indonesia U-20: Ziarah ke Makam Ibu
Indra Sjafri Dipecat...
Indra Sjafri Dipecat PSSI, Penggemar Ucapkan Terima Kasih
3 Calon Pengganti Indra...
3 Calon Pengganti Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20
Breaking News! Indra...
Breaking News! Indra Sjafri Dipecat
Timnas Indonesia U-20...
Timnas Indonesia U-20 Imbang Lawan Yaman, Gagal Total di Piala Asia U-20 2025
Hasil Piala Asia U-20...
Hasil Piala Asia U-20 2025: Timnas Indonesia U-20 vs Yaman Sama Kuat di Babak Pertama
Perbandingan Prestasi...
Perbandingan Prestasi Shin Tae-yong vs Indra Sjafri saat Latih Timnas Indonesia U-20
Rekomendasi
Profil Kang Gobang yang...
Profil Kang Gobang yang Viral usai Meninggal, Dikenang dalam Episode Preman Pensiun 9
Baim Wong Bingung Perilaku...
Baim Wong Bingung Perilaku Paula Verhoeven, Klaim Pencemaran Nama Baik
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
41 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Antisipasi Perang Besar,...
Antisipasi Perang Besar, Uni Eropa Siapkan Rp13.730 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved