Inter Milan vs Atalanta: La Dea Mati-matian demi Tiket Liga Champions

Sabtu, 27 Mei 2023 - 20:01 WIB
loading...
Inter Milan vs Atalanta:...
Inter Milan vs Atalanta: La Dea Mati-matian demi Tiket Liga Champions
A A A
MILAN - Atalanta menegaskan tekadnya untuk mengalahkan Inter Milan dalam pertandingan lanjutan Liga Italia 2022/2023 di San Siro Stadium, Minggu (28/5/2023). Hal ini bertujuan agar tim tersebut dapat masuk ke posisi empat besar dalam klasemen dan mendapatkan slot Liga Champions untuk musim depan.

Saat ini, La Dea (julukan Atalanta) berada di posisi kelima dengan total 61 poin, hanya berselisih tiga poin dengan AC Milan yang berada di peringkat keempat dengan 64 poin. Liga Italia masih menyisakan dua pekan lagi.



Pemain Atalanta, Berat Djimsiti, menyatakan bahwa timnya akan berjuang keras untuk mendapatkan tempat di Liga Champions. Oleh karena itu, kemenangan menjadi target utama mereka saat melawan I Nerazzurri, julukan untuk Inter Milan.

"Selama masih ada peluang untuk mencapai Liga Champions, kami akan tetap berjuang. Jika tidak, itu akan menjadi penyesalan," ujar Berat Djimsiti seperti yang dilansir oleh Tuttomercato pada Sabtu (27/5/2023).

Sebagai seorang bek, Djimsiti menyadari bahwa timnya harus tetap fokus sepanjang pertandingan untuk mencuri poin dari Inter Milan. Pasalnya, tim tuan rumah pasti akan memberikan perlawanan sengit sepanjang pertandingan.

"Mereka memiliki pemain berkualitas dan berpengalaman. Mereka tahu bagaimana cara membawa pulang poin dari pertandingan yang tidak berjalan dengan baik," tambahnya.

Selain itu, Berat Djimsiti juga menyatakan bahwa saat ini Inter Milan bukanlah tim terbaik dalam Liga Italia. Menurutnya, gelar juara seharusnya dimiliki oleh Napoli pada musim ini.

"Sekarang Napoli telah menjadi juara Liga Italia. Itulah yang saya katakan," ungkapnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1252 seconds (0.1#10.140)