Datang ke Indonesia, PSSI Tegaskan Argentina Fokus Main Sepak Bola

Rabu, 31 Mei 2023 - 06:03 WIB
loading...
Datang ke Indonesia,...
Datang ke Indonesia, PSSI Tegaskan Argentina Fokus Main Sepak Bola
A A A
JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir mengatakan Argentina hanya fokus bermain sepak bola selama berada di Jakarta. Ia pun tak ingin Skuat Garuda menelan kekalahan dari juara Piala Dunia 2022 tersebut.

Tiket Timnas Indonesia melawan Argentina secara resmi sudah diumumkan oleh Erick Thohir. Tiket termurah dijual dengan harga Rp600 ribu sedang termahal dibanderol Rp4,250 juta.



Namun Erick Thohir mengatakan tak ada kelebihan dari penonton yang membeli tiket VIP. Ia mengatakan Argentina hanya fokus bertanding melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023.

"Dengan sangat menyesal karena mereka juara dunia dan banyak pemain bintang, jadi memang restrictiritasi ini mohon dimaklumi nanti. Jadi kita nggak ada namanya coaching klinik ataupun gala dinner dan lain-lainnya," kata Erick Thohir di SUGBK, Senin (29/5/2023).

"Jadi ini memang benar-benar kita dituntut mengapresiasi, pertandingan sepak bolanya itu sendiri," jelasnya.

Sementara pria berusia 52 tahun itu mengatakan akan bertemu dengan pelatih dan para pemain Timnas Indonesia saat pemusatan latihan (TC) pada 5 Juni 2023 mendatang. Erick Thohir mengaku tak ingin rekor tak terkalahkan Timnas Indonesia dari Argentina terpecahkan.

"Saya juga tanggal 5 Juni ini akan bertemu dengan tim pelatih dan seluruh pemain, tadi yang dicita-citakan oleh cak lontong, jangan sampai rekor yang kita sudah jaga puluhan tahun ini terpecahkan ketika kita kalah dengan jawara (piala) dunia, itu harga diri jadi kita akan fokus di pertandingan," ujarnya.

Nantinya, Timnas Indonesia akan mendapatkan tambahan 9,55 poin jika meraih kemenangan atas Argentina. Sedangkan 4,55 akan diamankan Skuat Garuda, jika menahan imbang Lionel Messi dan kawan-kawan.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1971 seconds (0.1#10.140)