Perbandingan Gaji Karim Benzema vs Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi

Selasa, 06 Juni 2023 - 23:00 WIB
loading...
Perbandingan Gaji Karim...
Benzema memulai petualangan barunya bersama Cristiano Ronaldo di Liga Profesional Saudi musim depan / Foto: Kolase
A A A
Karim Benzema tak lama lagi bakal diumumkan sebagai pemain baru Al-Ittihad. Itu diketahui setelah pemain brewok itu setuju dengan kontrak berdurasi tiga tahun yang disodorkan klub.

" Benzema telah menandatangani kontrak transfernya ke Al-Ittihad untuk periode tiga tahun mulai musim depan," kata seorang sumber dikutip dari NDTV, Selasa (6/6/2023).

Pengumuman itu datang beberapa hari setelah Real Madrid mengumumkan bahwa Benzema resmi meninggalkan klub setelah 14 musim. Bersama Los Blancos, pemain Prancis itu sudah menyumbangkan 25 gelar juara, dengan 353 gol, dan 165 assist dari 674 penampilannya.

Selanjutnya, Benzema memulai petualangan barunya bersama Cristiano Ronaldo di Liga Profesional Saudi musim depan. Meskipun tidak membela klub yang sama, namun pertemuan dua megabintang ini pasti mengundang atensi.

Bercermin dari CR7 yang punya gaji selangit untuk bermain di klub Arab Saudi Al Nassr. Kemungkinan besar Karim Benzema juga akan mendapat perolehan gaji fantastis.


Perbandingan Gaji Karim Benzema vs Cristiano Ronaldo


Gaji Karim Benzema di Al Ittihad diperkirakan menyentuh angka 171,5 juta poundsterling atau sekitar Rp3,1 triliun untuk dua musim.

Nilai tersebut tentunya masih kalah jauh dibanding Cristiano Ronaldo. Karena di Al Nassr, CR7 mendapat gaji sekira 173 juta poundsterling atau Rp3,2 triliun per tahun. Namun biaya tersebut sudah termasuk dengan biaya hak cipta, komersial, dan menjadi duta sepak bola Arab Saudi.

Meskipun memiliki gaji yang lebih sedikit dari Ronaldo, Benzema tetap mendapatkan keuntungan besar bermain di liga Arab Saudi. Karena gaji yang akan diterimanya itu jauh lebih besar ketimbang ketika masih membela Los Blancos.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1967 seconds (0.1#10.24)