Holding Perkebunan Nusantara Turut Sukseskan Kejurnas Akuatik 2023

Kamis, 15 Juni 2023 - 18:30 WIB
loading...
Holding Perkebunan Nusantara Turut Sukseskan Kejurnas Akuatik 2023
Holding Perkebunan Nusantara ikut menyukseskan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Akuatik 2023. Foto: Twitter
A A A
JAKARTA - Holding Perkebunan Nusantara ikut menyukseskan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Akuatik 2023 dengan menjadi salah satu sponsor utama. Event bertajuk Festival Akuatik Indonesia itu berlangsung di Stadion Akuatik, Komplek Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, mulai 10-18 Juni.



Sebagai salah satu sponsor utama, Holding Perkebunan Nusantara menunjukkan komitmen kuatnya dalam mendukung kemajuan bangsa, termasuk sektor olahraga.

“Kolaborasi ini adalah salah satu wujud dukungan PTPN Group terhadap perkembangan olahraga di Tanah Air," ujar Direktur Hubungan Kelembagaan Holding Perkebunan Nusantara PTPN III
(Persero), M. Arifin Firdaus, di Jakarta.

Arifin mengatakan bahwa olahraga memiliki peranan penting dalam membentuk karakter dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

“Melalui dukungan ini, kami berharap dapat memberikan kontribusi positif serta mendorong prestasi atlet Indonesia, khususnya di cabang akuatik,” ucapnya.

Arifin berharap, partisipasi PTPN Group dalam Festival Akuatik Indonesia 2023 akan menjadi pendorong semangat olahraga, meningkatkan prestasi atlet, dan memperkuat posisi Indonesia sebagai kekuatan olahraga di dunia.

“Tentunya kami sebagai BUMN akan terus mendukung peningkatan kualitas olahraga nasional untuk kemajuan bangsa,” ujarnya.

Festival Akuatik Indonesia 2023 menjadi wadah bagi para atlet, pelatih, dan penggemar olahraga akuatik dari seluruh Indonesia.

Ajang ini meliputi berbagai kompetisi, pertunjukan, dan kegiatan terkait akuatik, seperti renang, loncat indah, polo air, dan renang indah.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1728 seconds (0.1#10.140)