Erick Thohir Akan Bentuk Panitia Piala Dunia U-17 2023

Senin, 26 Juni 2023 - 15:00 WIB
loading...
Erick Thohir Akan Bentuk...
Ketum PSSI, Erick Thohir mengatakan membentuk kepanitiaan untuk persiapan Piala Dunia U-17 2023. Foto: PSSI
A A A
JAKARTA - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir belum bisa bicara banyak soal persiapan Piala Dunia U-17 2023. Dia hanya mengatakan pihaknya akan membentuk kepanitiaan.



Indonesia resmi ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Turnamen sepak bola kelompok umur itu akan berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember nanti.

Indonesia menggantikan Peru yang mengundurkan diri. Meski tidak lolos secara kualifikasi, kini tim nasional (Timnas) Indonesia U-17 berhak ikut serta sebagai tuan rumah.

PSSI langsung gerak cepat untuk membentuk kepanitiaan. Erick mengatakan, pihaknya akan merumuskan kerangka panitia pada Selasa (27/6/2023).

"Besok (Selasa, 27/6/2023) saya baru rapat untuk pembentukan panitia (Piala Dunia U-17 2023)," ujar Erick kepada awak media di Markas Besar Polri, Jakarta Senin (26/6/2023).

Erick mengatakan akan menyampaikan syarat-syarat dari FIFA untuk venue kepada Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) dan Kapolri.

"Nanti insyaAllah jam 16.30 (Senin, 26/6/2023) saya dengan bapak presiden untuk menyampaikan beberapa requirement dari FIFA. Karena selama ini kan saya belum sampaikan secara publik," ujar Erick.

Namun, pria berusia 53 tahun itu belum bisa menyampaikan secara detail kepada publik. Karena itu, dia akan berkoordinasi dulu dengan pihak terkait.

"Nanti saya sampaikan ke bapak Presiden nanti dari situ saya akan bicarakan juga dengan pak Kapolri stadion-stadion mana yang memang bisa akan dipakai," ucap Erick.

"Lalu, juga bersama pak Basuki (Menteri PUPR) stadion mana yang perlu direnovasi tambahan sejalan dengan 22 stadium yang akan direnovasi oleh pemerintah."



"Sejalan juga dengan VAR yang akan dilakukan oleh liga (Indonesia) pada Februari tahun depan tetapi trainingnya dimulai tahun ini jadi saya belum bisa jawab secara detail," tutupnya.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1090 seconds (0.1#10.140)