Gol Ronaldo Jelang Turun Minum, Bawa Juventus Unggul atas Sampdoria

Senin, 27 Juli 2020 - 03:46 WIB
loading...
Gol Ronaldo Jelang Turun...
Juventus kembali mendapat peluang menjuarai Serie A musim 2019/2020 karena unggul 1-0 atas Sampdoria di babak pertama. Foto: reuters
A A A
TURIN - Juventus kembali mendapat peluang menjuarai Serie A musim 2019/2020. Walau harus menunggu hingga babak pertama berakhir, armada Maurizio Sarri dapat unggul 1-0 atas Sampdoria di Allianz Stadium, Senin (27/7/2020) itu masih 0-0.

(Baca Juga: Roma dan Lazio Amankan Tiga Poin pada Lanjutan Serie A )

Tidak ingin kalah lagi seperti saat melawan Udinese, Juventus tampil menyerang sejak laga di mulai dengan formasi 4-3-3. Pada lima menit pertama, La Vecchia Signora sudah merepotkan pertahanan Sampdoria melalui akselerasi Cristiano Ronaldo . Namun, CR7 lebih dulu terkena offside.

Hingga menit ke-10, Juventus lebih banyak mengurung tim tamu. Alhasil, kesempatan sempat tercipta ketika Adrien Rabiot mengirimkan bola kepada Ronaldo yang berlari dari sisi kanan menuju kotak penalti. Tapi, tembakannya bisa diblok bek Sampdoria.

Sampai menit ke-15, penguasaan bola Juventus mencapai 65% berbanding 35%. Mungkin karena ini pula Sampdoria mencoba menyerang balik. Karol Linetty berusaha menekan. Hanya saja tendangannya jauh melebar.

Tekanan Sampdoria tidak berlangsung lama karena Juventus kembali melancarkan serangan. Gol nyaris tercipta ketika Ronaldo menanduk umpan silang rekannya. Tapi, mantan pemain Real Madrid itu dianggap melakukan pelanggaran, selain itu bola juga bisa diamankan kiper Emil Audero.

Keasyikan menyerang, tuan rumah sempat dikejutkan counter attack Sampdoria dimenit ke-22. Tapi, pemain Juventus bisa dengan cepat mengamankan keadaan. Sampai sejauh ini kiper Wojciech Szczesny bisa dibilang belum melakukan apa-apa.

(Baca Juga: Amankan Tiket Liga Champions, Solskjaer Sebut Identitas MU Telah Kembali )

Memasuki menit ke-35, kedudukan 0-0 masih belum berubah. Meski sempat beberapa kali mengancam, Juventus tetap gagal mengoyak gawang Sampdoria. Justru tim tamu yang nyaris memecah kebuntuan lewat tendangan Fabio Quagliarella dari luar kotak penalti. Beruntung, bola bisa diamankan Szczesny.
Menjelang jeda, Quagliarella hampir saja membuat Sampdoria memimpin setelah mencoba meneruskan umpan silang. Tapi, Szczesny kembali melakukan penyelamatan gemilang. Selanjutnya, giliran Federico Bernardeschi melesakan tembaka keras. Tapi, bisa diblok kipper lawan.

Juventus kemudian mendapat tendangan bebas tidak jauh dari luar kotak penalti. Namun, tembakan Bernardeschi malah melambung di atas gawang.

Juventus akhirnya bisa memecah kebuntuan melalui Ronaldo. Berawal dari tendangan bebas, Miralem Pjanic tidak langsung menendang bola ke gawang, tapi mengopernya kepada Ronaldo yang langsung diteruskan menjadi gol. Alhasil, tuan rumah memimin 1-0.

Susunan Pemain
Juventus: 4-3-3
Szczesny; Danilo, De Ligt, Bonucci, Alex Sandro; Rabiot, Pjanic, Matuidi; Cuadrado, Dybala, Ronaldo
Pelatih: Maurizio Sarri

Sampdoria: 4-4-2
Audero; Tonelli, Yoshida, Chabot, Augello; Depaoli, Linetty, Thorsby, Jankto; Ramirez, Quagliarella
Pelatih: Claudio Ranieri
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1389 seconds (0.1#10.140)