Hasil AJC 2023: Bekuk Pasangan Hong Kong, Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin Melaju ke Babak 32 Besar

Kamis, 13 Juli 2023 - 09:59 WIB
loading...
Hasil AJC 2023: Bekuk Pasangan Hong Kong, Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin Melaju ke Babak 32 Besar
Pasangan Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin dari Indonesia sukses membabat duet ganda putra Hongkong, Chung Ching Cyrus/Yung King To. / Foto: ilustrasi/PBSI
A A A
YOGYAKARTA - Pasangan Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin dari Indonesia sukses membabat duet ganda putra Hongkong, Chung Ching Cyrus/Yung King To di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Kamis (13/7/2023) pagi.

Dalam laga babak 64 besar nomor perorangan Badminton Asia Junior Championships (AJC) 2023 itu, Farizi/Joaquin menang dua set langsung dengan kedudukan 21-6, 21-15.

Selanjutnya, Farizi/Joaquin akan berjumpa duta Sri Langka, Navendu Perera/Sanuja Rathnayake di babak 32 besar AJC 2023.



Di pertandingan melawan Chung Ching Cyrus/Yung King To, Farizi/Joaquin memulai laga dengan kurang baik. Mereka beberapa kali melakukan kesalahan sendiri meski mampu memimpin 6-4.

Setelah itu, barulah pasangan muda Tim Merah-Putih ini mampu mengembangkan permainan . Mereka tampil dengan percaya diri dan sukses meraup angka tambahan untuk unggul 11-5 di interval gim pertama.

Smash-smash keras yang dilancarkan Farizi/Joaquin terus membombardir pertahanan Chung/Yung. Hasilnya, mereka mampu menjauh dengan keunggulan 16-5.

Tanpa mendapat kesulitan berarti, duet Indonesia bisa mendulang poin demi poin. Mereka pun sukses mengamankan kemenangan di gim pertama dengan skor telak 21-6.

Pada gim kedua, Farizi/Joaquin masih terus mendominasi permainan. Variasi serangan bola-bola tajam dan mendatar yang mereka terapkan terus membuat lawan kerepotan.

Alhasil, Farizi/Joaquin langsung tancap gas memimpin 7-3. Mereka pun mencapai interval gim kedua lebih dulu dengan keunggulan 11-4.

Usai jeda, pasangan tuan rumah tak mengendurkan serangan. Mereka terus memperlebar keunggulan atas Chung/Yung menjadi 16-6.



Memasuki poin-poin kritis, Chung/Yung sempat memberikan perlawanan hingga bisa memangkas ketertinggalan mereka menjadi 15-19. Namun, pada akhirnya Farizi/Joaquin berhasil mengunci kemenangan mereka di gim kedua dengan skor 21-15.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1681 seconds (0.1#10.140)