Fajar/Rian Melaju ke Perempatfinal Japan Open 2023 Tanpa Peras Keringat
loading...
A
A
A
TOKYO - Pasangan ganda Indonesia, Fajar Alfian /Muhammad Rian Ardianto dipastikan melaju ke perempatfinal Japan Open 2023 tanpa berlaga di 16 besar. Pasalnya, lawan mereka, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) memilih mundur (walkover) dari pertandingan.
Kabar tersebut disampaikan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) melalui instagram resminya, Kamis (27/7/2023) pagi.
"Fajar/ Rian melenggang ke babak perempatfinal Japan Open 2023 tanpa bertanding setelah calon lawannya memutuskan mundur," tulis keterangan unggahan akun @badminton.ina, dikutip Kamis (27/7/2023).
Fajar/Rian seharus bertanding melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Kamis (27/7/2023) sore WIB. Pertemuan mereka tercatat di jadwal pertandingan sebagai laga kesepuluh di lapangan 4.
"Belum ada informasi resmi mengenai alasan mundurnya Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen," lanjut keterangan PBSI tersebut.
Sementara itu, pasangan ganda Denmark itu masih belum buka suara soal keputusan mundur dari pertandingan. Akun media sosial mereka pun masih belum mengunggah pernyataan resmi terkait hal itu.
Dengan mundurnya pasangan Denmark tersebut, Fajar/Rian dipastikan mengamankan tiket perempatfinal, dan memperoleh waktu istirahat lebih panjang. Mereka tinggal menunggu lawan selanjutnya di babak delapan besar nanti.
Calon lawan Fajar/Rian di babak perempatfinal Japan Open 2023 adalah pemenang laga Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) versus Kang Minhyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan).
Kabar tersebut disampaikan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) melalui instagram resminya, Kamis (27/7/2023) pagi.
"Fajar/ Rian melenggang ke babak perempatfinal Japan Open 2023 tanpa bertanding setelah calon lawannya memutuskan mundur," tulis keterangan unggahan akun @badminton.ina, dikutip Kamis (27/7/2023).
Fajar/Rian seharus bertanding melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di Yoyogi National Gymnasium, Tokyo, Jepang, Kamis (27/7/2023) sore WIB. Pertemuan mereka tercatat di jadwal pertandingan sebagai laga kesepuluh di lapangan 4.
"Belum ada informasi resmi mengenai alasan mundurnya Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen," lanjut keterangan PBSI tersebut.
Sementara itu, pasangan ganda Denmark itu masih belum buka suara soal keputusan mundur dari pertandingan. Akun media sosial mereka pun masih belum mengunggah pernyataan resmi terkait hal itu.
Dengan mundurnya pasangan Denmark tersebut, Fajar/Rian dipastikan mengamankan tiket perempatfinal, dan memperoleh waktu istirahat lebih panjang. Mereka tinggal menunggu lawan selanjutnya di babak delapan besar nanti.
Calon lawan Fajar/Rian di babak perempatfinal Japan Open 2023 adalah pemenang laga Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) versus Kang Minhyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan).
(nug)