Aldila Sutjiadi/Miyu Kato Sukses Tembus Babak Ketiga AS Terbuka 2023

Sabtu, 02 September 2023 - 09:25 WIB
loading...
Aldila Sutjiadi/Miyu...
Pasangan Aldila Sutjiadi/Miyu Kato sukses menembus babak ketiga ganda putri grand slam AS Terbuka 2023. / Foto: Instagram @dila11
A A A
NEW YORK - Petenis asal Indonesia, Aldila Sutjiadi bersama mitranya, Miyu Kato dari Jepang berhasil lolos ke babak ketiga ganda putri grand slam AS Terbuka (US Open) 2023. Pasangan Aldila/Kato sukses membekuk Anna Danilina (Kazakhstan)/Heather Watson (Inggris).

Pertandingan yang berlangsung Sabtu (2/9/2023) dini hari WIB tersebut, awalnya berlangsung sengit. Namun, Aldila/Kato mampu menutup set pertama dengan skor 6-3.

Performa Danilina/Watson mengendur di set kedua. Situasi itu memudahkan Aldila/Kato untuk menuntaskan laga dengan kemenangan. Pada akhirnya, Aldila/Kato menutup set kedua dengan skor telak 6-1.



Kemenangan itu membuat Aldila/Kato berhak melangkah ke babak ketiga AS Terbuka 2023. Kini, mereka tengah menunggu lawan di babak ketiga.

Calon lawan Aldila/Kato adalah pemenang dari laga Victoria Azarenka (Belarusia)/Beatriz Haddad Maia (Brazil) vs Desirae Krawczyk (AS)/Demi Schuurs (Belanda).

Laga Azarenka/Haddad Maia melawan Krawczyk/Schuurs tersebut baru akan berlangsung pada Sabtu (2/9/2023) malam WIB. Aldila/Kato diharapkan dapat meneruskan tren positifnya di US Open 2023 dengan melaju ke babak perempat final.

Sementara itu, selain tampil di ganda putri, Aldila juga tampil di sektor ganda campuran. Dia berpasangan dengan petenis senior India, Rohan Bopanna. Pasangan ini akan bertanding melawan pemain tuan rumah Taylor Townsend/Ben Shelton di babak kedua.



Sebagai informasi, turnamen bergengsi AS Terbuka 2023 berlangsung di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, pada 22 Agustus-10 September 2023.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1103 seconds (0.1#10.140)