Pedrosa Ingin Ulangi Sukses di Sirkuit Misano

Selasa, 05 September 2017 - 19:08 WIB
Pedrosa Ingin Ulangi...
Pedrosa Ingin Ulangi Sukses di Sirkuit Misano
A A A
MISANO - Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa punya kenangan manis di Sirkuit Misano. Pada tahun lalu Pedrosa berhasil merebut podium tertinggi di lintasan 4,2 Km ini.

Pada GP San Marino 2016, Pedrosa juara dengan torehan waktu terbaik yakni 43 menit 43.524 detik. Berkaca dari pencapaiannya tersebut, rider kebangsaan Spanyol itu jadi percaya diri menatap balapan yang digelar akhir pekan nanti.

"Saya menantikan balapan di Misano. Lintasan ini sangat saya sukai," ucapnya yang dilansir laman resmi MotoGP.

"Di sana ada banyak penggemar MotoGP dan atmosfernya sungguh luar biasa. Saya punya kenangan indah di sana, bahkan beberapa kali saya membuat hasil yang bagus. Saya berharap dapat bekerja dengan baik di setiap sesi," tambahnya.

Selain 2016, Pedrosa juga pernah menjuarai GP San Marino pada 2010 lalu. Selain bekal pengalaman, ia juga mengantongi sejumlah data akurat karena beberapa waktu sebelumnya sempat berlatih di Sirkuit Misano.

"Beberapa pekan lalu kami melakukan tes di sana yang berjalan cukup baik. Semoga itu membantu kami untuk melewati semuanya secara lancar," ungkapnya

Saat ini Pedrosa ada di posisi lima dengan koleksi 148 poin. Ia berjarak 35 angka dari Andrea Dovizioso yang sedang memuncaki klasemen pembalap. Pedrosa sangat berpeluang memperbaiki posisinya sebab balapan akhir pekan nanti tidak diikuti Valentino Rossi yang sedang mengalami cedera patah kaki. Saat ini Rossi ada di urutan empat klasemen dengan kepemilikan 157 poin.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0642 seconds (0.1#10.140)