3 Fakta Asnawi Mangkualam Gagal Bawa Jeonnam Dragons Promosi ke K-League 1

Senin, 27 November 2023 - 15:05 WIB
loading...
3 Fakta Asnawi Mangkualam...
Asnawi Mangkualam harus menunda keinginannya untuk membawa Jeonnam Dragons promosi ke K-League 1 musim depan / Foto: ASNAWI (@asnawi_bhr)
A A A
Asnawi Mangkualam harus menunda keinginannya untuk membawa Jeonnam Dragons promosi ke K-League 1 musim depan. Hal ini lantaran klubnya itu dipastikan gagal lolos ke babak playoff K-2 League 2023.

Pada pertandingan penentuan, Jeonnam meraih hasil minor kala digasak Bucheon FC dengan skor akhir 1-4. Kekalahan ini membuat mereka harus puas berada di peringkat ketujuh dengan koleksi 53 poin.

Lebih jauh, berikut sejumlah fakta Asnawi Mangkualam yang gagal membawa Jeonnam Dragons promosi ke K-League 1 musim depan.


Fakta Asnawi Mangkualam Gagal Bawa Jeonnam Dragons Promosi

1. Asnawi Tampil Starter di Laga Penentuan


Laga Jeonnam Dragons melawan Bucheon FC berlangsung di Bucheon Stadium, Minggu (26/11/2023). Pada pertandingan ini, Asnawi Mangkualam tampil sejak menit awal.

Pertandingan melawan Bucheon FC terbilang sangat penting untuk menjaga asa Jeonnam menggapai kasta tertinggi Liga Korea musim depan. Namun, Asnawi dan kolega justru tumbang dengan skor 1-4.

Melihat jalannya pertandingan, Jeonnam sebenarnya mencetak gol lebih dulu melalui sepakan penalti Valdivia di menit 22. Namun, Bucheon juga membalasnya melalui penalti Nilson pada menit ke-38.

Belum selesai, Jeonnam Dragons justru kembali kemasukan 3 gol di paruh kedua. Jae-Jun An yang masuk dari bangku cadangan sukses menjadi bintang dengan menyarangkan hattrick pada menit 61’, 78’ dan 90+9’.

2. Finish Posisi 7


Kekalahan dari Bucheon FC membuat Jeonnam Dragons harus puas mengakhiri musim di peringkat ketujuh. Hasil ini membuat mereka dipastikan gagal meraih tiket promosi ke K-League 1 musim depan.

Melihat regulasi yang ditetapkan, hanya peringkat 1-5 yang memiliki peluang untuk promosi ke K-League 1. Maka dari itu, Jeonnam yang bertengger di peringkat ketujuh dipastikan gagal.

Sepanjang musim, Jeonnam Dragons sudah menjalani 36 pertandingan. Selama itu, mereka sukses meraih 16 kemenangan, 5 seri, dan 15 kekalahan. Hasil tersebut menempatkan Jeonnam berada di peringkat ketujuh.

3. Asnawi Perlu Berkembang Lagi


Asnawi Mangkualam menjalani musim yang cukup berat bersama Jeonnam Dragons di K-League 2 2023. Sepanjang musim, kapten timnas Indonesia itu tercatat sudah bermain sebanyak 26 pertandingan.

Melihat performanya, Asnawi menorehkan catatan 2 assist selama penampilannya di K-League 2 2023. Tak hanya menjadi bek kanan, beberapa kali ia juga dipasang sebagai bek kiri hingga gelandang kanan.

Sayangnya, harapan Asnawi untuk membawa Jeonnam Dragons promosi ke K-League 1 musim depan harus tertunda. Klubnya itu hanya berhasil menempati posisi ketujuh, sehingga gagal menembus fase playoff untuk memperebutkan slot promosi.

Terkait performanya selama ini, pelatih Jeonnam Dragons, Lee Jang-kwan menilai Asnawi masih perlu berkembang lagi. Terlepas dari kekurangan yang masih dimiliki, ia menyebut semua itu sebagai bagian dari proses untuk terus berkembang.

Itulah sejumlah fakta Asnawi Mangkualam gagal bawa Jeonnam Dragons promosi ke K-League 1 musim depan.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
Market Value Ian Maatsen...
Market Value Ian Maatsen Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Indonesia
Jordi Cruyff Ungkap...
Jordi Cruyff Ungkap Kriteria Ideal Direktur Teknik Timnas Indonesia
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara setelah Emil Audero Cs Resmi Join Timnas Indonesia
Septian Bagaskara Bidik...
Septian Bagaskara Bidik Gol dan Tiket Piala Dunia 2026 Bersama Timnas Indonesia
Asal Usul Darah Indonesia...
Asal Usul Darah Indonesia Dean James, Bek Sayap Baru Timnas Indonesia
Menanti Taji Septian...
Menanti Taji Septian Bagaskara: Dari Liga 3 ke Kualifikasi Piala Dunia
Asal-usul Darah Indonesia...
Asal-usul Darah Indonesia Joey Pelupessy, Gelandang Anyar Timnas Indonesia
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
6 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
54 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Megawati Hangestri Tembus...
Megawati Hangestri Tembus 3 Besar Top Skor Korea V-League
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved