PSSI Harus Berani Ambil Keputusan jika Shin Tae-yong Gagal Penuhi Target di Piala Asia 2023

Jum'at, 22 Desember 2023 - 19:04 WIB
loading...
PSSI Harus Berani Ambil Keputusan jika Shin Tae-yong Gagal Penuhi Target di Piala Asia 2023
Shin Tae-yong telah menetapkan target membawa Timnas Indonesia menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 / Foto: PSSI
A A A
JAKARTA - Shin Tae-yong telah menetapkan target membawa Timnas Indonesia menembus babak 16 besar Piala Asia 2023 . Lantas, jika gagal terpenuhi bagaimana dengan masa depan pelatih asal Korea Selatan tersebut?

Tommy Welly selaku pengamat sepak bola Tanah Air dengan tegas menyebut PSSI harus berani mengambil keputusan soal masa depan Shin Tae-yong jika nantinya Timnas Indonesia gagal memenuhi target di Piala Asia 2023. Ditambahkan, PSSI tidak perlu membuang waktu lagi untuk mengevaluasi pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Bung Towel menuturkan bahwa Shin Tae-yong harus benar-benar bisa membuktikan bahwa sejatinya level Timnas Indonesia sudah ada di kancah Asia. Jika dia belum bisa membawa Skuad Garuda naik level, menurutnya PSSI sudah tidak perlu menunggu waktu lagi.



"Dia sudah mengatakan kita (Timnas Indonesia) levelnya Asia. Tetapi kalah 1-5 dari Irak. Lalu seandainya di Piala Asia seperti yang anda sampaikan tadi kalau gagal dan tidak memperlihatkan penampilan yang sesuai saat lawan Irak, Vietnam, dan Jepang, PSSI tunggu apa lagi," kata Bung Towel di acara Diskusi Turun Minun PSSI Pers, Jumat (22/12/2023).

"Tidak usah buang waktu. Waktu sudah diberikan, kelengkapan sudah diberikan, fasilitas sudah diberikan, naturalisasi sudah diberikan. PSSI harus melakukan evaluasi, review dan mengambil keputusan (untuk Shin Tae-yong)," ungkap Bung Towel

Saat ini Timnas Indonesia sedang menjalani TC di Turki yang dijadwalkan berakhir pada 6 Januari 2024. Itu dilakukan agar Skuad Garuda bisa meraih hasil terbaik di Piala Asia 2023.



Selama TC, Timnas Indonesia akan melakoni dua laga uji coba. Rencananya, Skuad Garuda akan melawan Libya di Antalya, Turki pada 2 dan 5 Januari 2024. Kemudian melawan Iran pada 9 Januari di Qatar.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1033 seconds (0.1#10.140)