Breaking News: Apriyani/Fadia Mundur dari Malaysia dan India Open 2024

Jum'at, 05 Januari 2024 - 16:34 WIB
loading...
Breaking News: Apriyani/Fadia...
Breaking News: Apriyani/Fadia Mundur dari Malaysia dan India Open 2024
A A A
JAKARTA - Ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti memutuskan mundur dari turnamen Malaysia Open dan India Open 2024. Hal itu dilakukan agar pemulihan cedera Apriyani lebih maksimal lagi.

Sang pelatih, Eng Hian mengatakan keputusan ini diambil setelah berdiskusi dengan Kabid Binpres dan tim dokter PBSI . Mereka sepakat agar pasangan ranking enam dunia itu lebih baik absen di dua ajang tersebut agar Apriyani memiliki waktu istirahat yang lebih agar cedera betisnya benar-benar pulih.

"Setelah berdiskusi dengan Kabid Binpres dan tim dokter PBSI dalam hal ini adalah Prof Nicolaas (C. Budhiparama), bahwa memang lebih baik memberikan waktu istirahat yang lebih panjang untuk Apriyani dalam proses pemulihan cedera betisnya," kata Eng Hian dilansir dari rilis PBSI, Jumat (5/1/2024).

"Jadi saya memutuskan untuk menarik keikutsertaan Apri/Fadia di Malaysia dan India Open 2024 pekan depan," tambahnya.



Kendati demikian, Eng Hian menjelaskan bahwa kondisi Apri memperlihatkan perkembangan yang menggembirakan. Namun, dia masih butuh waktu untuk benar-benar siap bertanding 100%.

"Kondisi Apri cukup bagus tapi kami mau lihat 10 hari ke depan lagi, kami mau dia benar-benar siap 100% baru kembali bertanding. Mengenai Race to Olympics, biar kami di tim kepelatihan yang memikirkannya, dia hanya perlu fokus di penyembuhan," jelas pelatih yang akrab disapa Ko Didi itu.

Selain Apri/Fadia, pasangan Ribka Sugiarto/Lanny Tria Mayasari juga dipastikan mundur dari Malaysia Open 2024. Pasalnya Ribka mengalami sakit sehingga tak bisa tampil di turnamen Super 1000 itu.

"Ribka ada sakit dan sampai hari ini belum bisa kembali latihan jadi saya juga menarik Ribka/Lanny dari Malaysia Open," pungkasnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1624 seconds (0.1#10.140)