Inter Pecundangi Leverkusen, Jerman Kehabisan Stok di Liga Europa

Selasa, 11 Agustus 2020 - 04:34 WIB
loading...
Inter Pecundangi Leverkusen, Jerman Kehabisan Stok di Liga Europa
Inter Pecundangi Leverkusen, Jerman Kehabisan Stok di Liga Europa
A A A
DUSSELDORF - Inter Milan sukses mengeliminasi Bayer Leverkusen dari perebutan trofi Liga Europa 2019/2020. Kepastian itu didapat setelah Nerazzurri menang dengan skor 2-1 pada laga perempat final di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, Selasa (11/8) WIB.

Tampil tanpa beban, anak asuh Antonio Conte berhasil mencetak gol pembuka saat laga baru berjalan lima menit. Adalah Nicolo Barella, yang sukses menjebol gawang Lukas Hradecky. (Baca juga: Kesabaran Habis, Dortmund Pastikan Sancho Bertahan )

Enam menit kemudian, Hradecky kembali memungut bola dari gawangnya setelah umpan akurat Ashley Young mampu dikonversikan dengan baik oleh Romelu Lukaku. Mantan pemain Manchester United itu telah membukukan gol dalam enam pertandingan secara beruntun di kompetisi Eropa musim ini.

Tak mau dipermalukan, Leverkusen balik menyerang. Hasilny cukup memuaskan lantaran Kai Havertz sukses memperkecil kedudukan empat menit kemudian setelah memanfaatkan umpan Kevin Volland.

Di babak kedua, Inter mencoba untuk memperlambat permainan cepat yang diperagakan anak asuh Peter Bosz. Sementara Leverkusen yang memegang penguasaan bola tak mampu menembus solidnya pertahanan Inter.

Jual beli serangan terus terjadi, namun hingga pertandingan usai skor 2-1 untuk kemenangan Inter tak berubah. Ini merupakan kemenangan pertama Inter di babak perempat final Liga Europa pertama mereka sejak musim 2010/2011. (Baca juga: Marquez Baru Tampil di Misano, Bradl Girang Dua Kali Balapan MotoGP )

Inter selanjutnya bakal menantang pemenang antara Shakhtar Donetsk atau Basel. Rencananya laga semifinal itu bakal berlangsung, Selasa (18/8) dini hari WIB.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1848 seconds (0.1#10.140)