Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Maju 1 Jam, Digelar Tertutup!

Selasa, 09 Januari 2024 - 13:03 WIB
loading...
Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Maju 1 Jam, Digelar Tertutup!
Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Maju 1 Jam, Digelar Tertutup!
A A A
JAKARTA - Jadwal uji coba Timnas Indonesia vs Iran dipastikan maju 1 jam. Hal itu dikonfirmasi PSSI lewat Media Officer (MO) Timnas Indonesia , Bandung Saputra.

Timnas Indonesia akan menghadapi Iran dalam laga uji coba di Doha, Qatar pada Selasa (9/1/2024) malam WIB. Pertandingan tersebut berlangsung sejara tertutup tanpa siaran langsung di platform media mana pun.

Sementara menjelang laga nanti, Bandung mengabarkan Timnas Indonesia dan Iran sudah sepakat untuk merubah jawal pertandingan. Pasalanya, Tim Malli meminta pertandingan berlangsung pada pukul 22.00 WIB dari yang sebelumnya 23.00 WIB.



Kesepakatan 2 pihak. Iran minta ubah ke jam 19, kita minta ubah ke jam 18 (waktu Qatar). Jadi jam 18 ya,” kata Bandung dalam keterangan yang diperoleh MNC Portal Indonesia, Selasa (9/1/2024).

Lebih lanjut, Bandung menjelaskan pertandingan Timnas Indonesia vs Iran harus berlangsung tertutup. Sebab, ia mengatakan mulai 6 Januari 2023 tim-tim sudah memasukin latihan resmi Piala Asia 2023, sehingga tak ingin adanya kebocoran strategi dan membuat tim lawan bisa mendapatkan keuntunggan.

“Penekanan ini ujicoba tertutup ya kesepakatan kedua belah pihak dan sudah masuk latihan resmi asian cup (mulai tgl 6) jadi tidak bisa live,” jelasnya.

Pertandingan melawan Iran merupakan uji coba tahap akhir Timnas Indonesia, sebelum berlaga di Piala Asia 2023. Sebelumnya, Skuad Garuda telah menggelar dua uji coba dengan menghadapi Libya dan harus mendapatkan kekalahn 0-4 dan 1-2.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1543 seconds (0.1#10.140)