Harry Kane Sentuh Rekor Robert Lewandowski di Bundesliga

Sabtu, 13 Januari 2024 - 21:01 WIB
loading...
Harry Kane Sentuh Rekor...
Harry Kane Sentuh Rekor Robert Lewandowski di Bundesliga
A A A
MUNICH - Penyerang Bayern Muenchen , Harry Kane berhasil menyamakan rekor yang dipegang oleh Robert Lewandowski. Kane saat ini sejajar dengan Lewandowski dalam jumlah gol di paruh pertama Liga Jerman.

Harry Kane menyumbang satu gol pada menit 90 dalam kemenangan Bayern Muenchen atas Hoffenheim 3-0 di pekan ke-17 Liga Jerman 2023-2024. Kemenangan itu diraih Die Rotten -julukan Bayern Muenchen- di Allianz Arena, Munich, Jerman pada Sabtu (13/1/2024) dini hari WIB.

Dengan sumbangan satu gol, mantan striker Tottenham Hotspurs itu kini menyamakan rekor Lewandowski. Ya, Kane saat ini tercatat sudah mencetak 22 gol di paruh pertama Liga Jerman 2023-2024.



Diketahui, Lewandowski merupakan satu-satunya pemain yang mampu melakukan hal itu di Liga Jerman. Bomber asal Polandia itu lebih dulu mencatatkan rekor tersebut di musim 2020-2021.

“Harry Kane telah mencetak 22 gol Bundesliga (Liga Jerman) musim ini, menyamai rekor gol terbanyak di paruh pertama musim Bundesliga, hanya Robert Lewandowski yang sebelumnya mencetak gol sebanyak itu di paruh pertama musim 2020/2021,” tulis catatan Opta Franz (@OptaFranz), Sabtu (13/1/2024).

Kala itu, Lewandowski memang tampil mengerikan dalam satu musim. Striker yang kini berseragam Barcelona tersebut berhasil menyarangkan 41 gol dan tujuh assist dalam satu musim, membuatnya menjadi topskor Liga Jerman dan pemain terbaik FIFA 2021.

Kane tentu saja bisa melewati catatan Lewandowski andai tampil konsisten pada musim ini. Saat ini, pemain berpaspor Inggris itu memimpin klasemen sementara topskor Liga Jerman dengan keunggulan lima gol dari penyerang Stuttgart, Serhou Guirassy.

Sementara itu, kemenangan Bayern Muenchen atas Hoffenheim membuat pasukan Thomas Tuchel terus menempel Bayer Leverkusen. Kini, dua tim teratas di Liga Jerman itu hanya berselisih satu poin.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Serunya Matchday 25...
Serunya Matchday 25 Bundesliga! Cek Jadwal & Link Streaming di VISION+
Top Skor Liga Champions...
Top Skor Liga Champions 2024/2025 Memanas: Harry Kane Kejar Serhou Guirassy
Daftar 10 Klub dengan...
Daftar 10 Klub dengan Pengeluaran Gaji Pemain Tertinggi: Al-Nassr Kalahkan Raksasa Eropa
Si Kepala Emas: Inilah...
Si Kepala Emas: Inilah 10 Maestro Gol Sundulan dalam Sejarah Sepak Bola Modern
Memasuki Matchday 23!...
Memasuki Matchday 23! Ini Jadwal dan Link Streaming Bundesliga di VISION+
Siapa Nomor 9 Tertajam...
Siapa Nomor 9 Tertajam di Dunia? Kane, Lewandowski, atau Haaland?
Daftar Tim yang Lolos...
Daftar Tim yang Lolos Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Bundesliga Matchday 22
Big Match Bundesliga...
Big Match Bundesliga Bayer Leverkusen vs Bayern Muenchen: Duel Juara Bertahan vs Pemuncak Klasemen!
Rekomendasi
KPK Enggak Masalah Mantan...
KPK Enggak Masalah Mantan Juru Bicaranya Bela Hasto Kristiyanto
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
GP Ansor Dorong Pemerintah...
GP Ansor Dorong Pemerintah Bentuk Badan Penerimaan Negara
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
41 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved