Dramatis! Timnas Irak Keok, Yordania Lolos ke Perempat Final Piala Asia 2023

Senin, 29 Januari 2024 - 20:47 WIB
loading...
Dramatis! Timnas Irak...
Dramatis! Timnas Irak Keok, Yordania Lolos ke Perempat Final Piala Asia 2023. Foto: Reuters
A A A
Laga antara Irak vs Yordania di babak 16 besar Piala Asia 2023 berjalan dramatis. Yordania berhasil menang dengan skor 3-2 dan memastikan diri sebagai tim ketiga yang lolos ke babak perempat final.

Bermain di Khalifa International Stadium, Senin (29/1/2024) malam WIB, Yordania memecah kebuntuan di masa injury time babak pertama. Tepat pada menit ke-45 (+1), mereka unggul atas Irak melalui gol Yazan Abdallah Alnaimat.

Di babak kedua, Timnas Irak bangkit. Pada menit ke-68, Irak akhirnya menyamakan kedudukan melalui gol Saad Natiq usai memanfaatkan umpan Ali Jasim. Irak bahkan berbalik memimpin 2-1 melalui gol Aymen Hussein pada menit ke-76.

Baca Juga: Perbandingan Ranking FIFA Indonesia, Malaysia, Vietnam dan Thailand setelah Piala Asia 2023

Saat laga bakal berakhir dengan kemenangan Irak atas Yordania 2-1, drama dimulai. Pada masa injury time, Yordania mencuri dua gol melalui Yazan Al-Arab (90+5) dan Nizar Mahmoud (90+7).

Skor 2-3 bertahan hingga laga usai, menandai kemenangan Yordania atas Irak di babak 16 besar Piala Asia 2023. Selanjutnya, Yordania akan bentrok Takjikistan yang sudah lebih dulu lolos.

Susunan Pemain:

Irak: Jalal Hassan, Hussein Ali, Saad Nariq, Rebin Sulaka,Ahmed Yahia, Osama Rashid, Amir Al-Ammari, Ibrahim Bayesh, Ali Jasim, Youssef Amyn, Aymen Hussein
Pelatih : Jesus Cassas Garcia

Yordania: Yazeed Abulaila, Salem Al Ajalin, Yazan Alarab, Abdallah Nasib, Mahmoud Mardi, Rajaei Ayed Fadel Hasan, Rashdan, Ihsan Haddan, Ali Olwan, Musa Al Taamari, Yazan Abdallah Alnaimat
Pelatih : Houcine Ammouta
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.24)