Shin Tae-yong Terbang ke Belanda, Ada Apa?

Sabtu, 24 Februari 2024 - 11:13 WIB
loading...
Shin Tae-yong Terbang ke Belanda, Ada Apa?
Shin Tae-yong Terbang ke Belanda, Ada Apa?
A A A
SEOUL - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae-yong (STY) berencana pergi ke Belanda. Pelatih asal Korea Selatan itu ingin mengecek kondisi para pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang berada di sana.

Shin saat ini masih berada di Korea Selatan usai mengawal Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 . Diketahui, Timnas Indonesia terhenti di babak 16 besar turnamen itu.

Namun, pelatih berusia 53 tahun itu tetap memikirkan Timnas Indonesia di sela liburannya. Shin bercerita soal proses pengembangan pemain naturalisasi di Timnas Indonesia.

"Soal naturalisasi, kami coba melirik pemain yang berdarah Indonesia. Menurut saya, ada pemain yang lebih baik. Kalau dicermati, ini tidak mudah. Hampir tidak ada pemain naturalisasi ras campuran yang bermain untuk tim," kata Shin dikutip dari Naver, Sabtu (24/2/2024).



Shin diketahui memang senang menggunakan pemain-pemain naturalisasi. Beberapa pemain yang sudah menjadi andalan, diantaranya ada Elkan Baggott, Ivar Jenner, hingga Sandy Walsh.

Selain mencari darah Indonesia lain di luar negeri, Shin juga berencana mengecek kondisi para pemain naturalisasi. Shin mengungkapkan akan terbang ke Belanda dalam waktu dekat.

"Saya berencana untuk segera berangkat ke Belanda dan tinggal selama sekitar dua minggu untuk memeriksa kondisi mereka, pemain ras campuran sekali lagi," ungkap Shin.

"Ini bukan pemain-pemain yang tidak ada darahnya, tapi pemain-pemain yang berdarah Indonesia. Pemain-pemain ini perlu kita manfaatkan dengan lebih aktif," tambahnya.

Seperti diketahui, beberapa pemain Timnas Indonesia memang bermain di Belanda. Diantaranya ada Rafael Struick (ADO Den Haag), dan Ivar Jenner (Jong Utrecht).
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0906 seconds (0.1#10.140)