Gennadiy Golovkin: Dulu Juara Dunia Tinju Kini Presiden NOC Kazakhstan

Selasa, 27 Februari 2024 - 09:09 WIB
loading...
Gennadiy Golovkin: Dulu Juara Dunia Tinju Kini Presiden NOC Kazakhstan
Gennadiy Golovkin, dulu pernah juara dunia tinju kelas menengah bersatu kini menjadi presiden baru Komite Olimpiade Nasional Kazakhstan / Foto: Boxing Scene
A A A
Gennadiy Golovkin , dulu pernah juara dunia tinju kelas menengah bersatu kini menjadi presiden baru Komite Olimpiade Nasional Kazakhstan. Gennadiy Golovkin terpilih sebagai presiden Komite Olahraga Nasional Kazakhztan setelah pertemuan umum luar biasa di ibu kota Astana.

Gennadiy Golovkin , yang belum pernah bertarung sejak kekalahannya dari Saul Canelo Alvarez pada September 2022, tidak lagi menjadi pusat perhatian sejak saat itu, dengan intrik seputar masa depannya saat ia mendekati ulang tahunnya yang ke-42. Posisi baru Golovkin di dalam otoritas olahraga Kazakhstan berarti ia mungkin saja akan pensiun dari olahraga ini dan fokus di ruang rapat.

Golovkin dinominasikan untuk menggantikan Timur Kulibayev sebagai presiden NOC Kazakhstan pada tanggal 14 Februari. Tengri Sport menerbitkan surat resmi komisi kepada majelis umum setelah Golovkin dicalonkan yang berbunyi, "Federasi olahraga Olimpiade telah mencalonkan Gennady Gennadievich Golovkin untuk posisi Presiden CON."



Kantor berita Kazakhstan, Interfax-Kazakhstan, melaporkan bahwa proses pemilihan Golovkin sebagai presiden Komite Olimpiade Nasional telah berhasil.

Namun, masa depan Golovkin sebagai petarung profesional masih belum jelas, dengan promotor Tom Loeffler baru-baru ini mengatakan bahwa ia akan mendukung apa pun yang akan dilakukan mantan juara kelas menengah bersatu itu.



"Apa pun keputusan yang ia [Golovkin] ambil, apakah ia ingin bertarung lagi atau memutuskan untuk menggantungkan sarung tinjunya, kami akan mendukungnya 100 persen," ujar Loeffler.

Dalam karier tinju, Golovkin mencatat rekor ring42-2-1 dengan 37 KO.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1872 seconds (0.1#10.140)