Asnawi Mangkualam Titip Pesan Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam

Rabu, 20 Maret 2024 - 07:18 WIB
loading...
Asnawi Mangkualam Titip Pesan Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam
Asnawi Mangkualam menitipkan pesan untuk Timnas Indonesia usai dirinya absen melawan Vietnam pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024) / Foto: PSSI
A A A
Asnawi Mangkualam menitipkan pesan untuk Timnas Indonesia usai dirinya absen melawan Vietnam pada laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (21/3/2024). Dia berpesan agar rekan setimnya bisa memberikan penampilan terbaiknya.

Asnawi absen pada laga pertama Timnas Indonesia versus Vietnam di SUGBK, besok. Pemain Port FC itu tidak diperbolehkan bermain karena aturan akumulasi kartu kuning.

Diketahui, Asnawi sudah mendapatkan masing-masing satu kartu kuning pada dua laga sebelumnya yakni saat melawan Irak dan Filipina. Walau tidak bisa berkontribusi pada laga pertama, Asnawi merasa santai.



Asnawi percaya rekan-rekannya mampu membawa Timnas Indonesia berjaya. "Ya enggak ada masalah sih, soalnya kan banyak pemain juga. Ya harapannya semua pemain yang bermain bisa memberikan penampilan yang baik dan membantu tim ini mendapatkan tiga poin," ujarnya.

Sementara itu, pada laga tandang melawan Vietnam pada 26 Maret 2024, Asnawi sudah diperbolehkan untuk bermain. Mantan pemain PSM Makassar itu kemungkinan besar akan diturunkan mengingat dirinya menjabat sebagai kapten Timnas Indonesia.

"Ya dipanggil ke sini (latihan) tentunya semoga bisa bermain di pertandingan kedua melawan Vietnam. Harapannya sih bisa bermain. Kondisinya baik, semoga pemain juga dalam kondisi baik, jadi enggak ada masalah sih," tutur Asnawi.



Timnas Indonesia sendiri saat ini menghuni posisi keempat klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Dua kemenangan melawan Vietnam tentu saja dibutuhkan untuk membuka peluang lolos ke babak selanjutnya.
(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1057 seconds (0.1#10.140)