Siap Menerkam, Pogba Akan Lebih Lapar dari Sebelumnya

Senin, 13 April 2020 - 00:40 WIB
loading...
Siap Menerkam, Pogba Akan Lebih Lapar dari Sebelumnya
Paul Pogba siap menerkam jika kondisinya pulih dari cedera. Foto : Reuters
A A A
MANCHESTER - Lama absen membuat gelandang Manchester United Paul Pogba rindu lapangan hijau. Cedera kaki membuat bintang timnas Prancis itu frustrasi dan menegaskan akan lebih lapar ketika dia kembali.

Cedera Pogba membatasi penampilannya hanya delapan kali sejauh musim ini, sebelum sepak bola profesional di Inggris ditangguhkan karena wabah Covid-19. Tapi, kini dia siap kembali merumput.

“Saya sempat frustrasi. Tapi, kini saya siap kembali, jadi saya hanya berpikir untuk bermain lagi dan berlatih sepenuhnya dengan tim dan semuanya," kata pemain berusia 27 tahun itu dalam podcast resmi klub.

“Kamu berpikir buruk, tapi saya belum pernah mengalami hal seperti ini dalam karierku, jadi saya selalu menerimanya dengan baik. Itu membuat saya lebih lapar untuk kembali dan melakukannya dengan baik."

Mantan gelandang Juventus itu menderita cedera kaki pada Agustus lalu yang diperburuk lantaran terus bermain. Dia mengatakan mendapatkan lebih banyak masalah ketika, selama rehabilitasi saat mengenakan gips, salah satu tulang di kakinya tumbuh.

"Jadi, saya mengalami cedera kaki, yang terjadi pada pertandingan melawan Southampton (pada 31 Agustus). Itu awal musim ini dan saya membawa cedera itu untuk waktu yang lama, berlatih dan berusaha bermain dalam kondisi itu. Setelah saya berhenti, saya mengalami patah tulang.”

"Saya digips pada cedera itu, dan itu berjalan sangat baik, bahkan lebih. Tapi, tulangnya semakin besar dan ketika saya kembali dan memainkan dua pertandingan melawan Watford dan Newcastle (pada bulan Desember), saya merasakan sesuatu lagi."

"Saya tidak tahu apakah orang benar-benar tahu apa yang terjadi," tambahnya.

"Jadi saya harus dioperasi (Januari 2020) dan sekarang saya di sini. Saya tidak merasakan apa-apa dan, mudah-mudahan, akan segera kembali."

Semula Liga Primer 2019/2020 ditunda hingga 3 April, dan kemudian 30 April - sampai diputuskan bahwa liga hanya akan kembali ketika aman dan tepat untuk melakukannya.
(dwi)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1042 seconds (0.1#10.140)