Mike Tyson Tak Lagi Menakutkan

Jum'at, 17 Mei 2024 - 08:08 WIB
loading...
Mike Tyson Tak Lagi...
Ketika Mike Tyson tak lagi menakutkan. Kata-kata itu tepat untuk menggambarkan suasana konferensi pers jelang menghadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024 di AT&T Stadium / Foto: Boxing Scene
A A A
Ketika Mike Tyson tak lagi menakutkan. Kata-kata itu tepat untuk menggambarkan suasana konferensi pers jelang menghadapi Jake Paul pada 20 Juli 2024 di AT&T Stadium.

Dalam konferensi pers yang berlangsung belum lama ini, Tyson tertawa terbahak-bahak dan melontarkan pukulan lembut ke perut Paul sambil menggelitik sang YouTuber. Jelang pertarungan, Iron Mike ingin menampilkan pria berusia 58 tahun yang lebih lembut.

"Dia kesulitan menganggap Jake serius. Tyson pernah berada di sana bersama Evander Holyfield, Lennox Lewis, Michael Spinks, Larry Holmes… dia mungkin berpikir, 'Saya perlu mengintimidasi orang ini? Apa pun," kata Paulie Malignaggi kutip dari Boxing Scene.



Pertarungan Tyson vs Paul berlangsung selama delapan ronde. Setiap rondenya memakan Waktu dua menit untuk mengurangi kelelahan.

"Saya tidak percaya Mike bisa memenangkan pertarungan sesungguhnya. Lima puluh delapan sama dengan 58. Meskipun Jake tidak berada pada level Mike di masa jayanya, dia masih berusia pertengahan 20-an dan sudah cukup lama bertinju," beber Malignaggi.

Pandangan yang sama diutarakan Christopher Mark Algieri. Dia menuturkan seharusnya Tyson tidak bersikap lembut saat konferensi pers berlangsung.



Algieri menambahkan adegan itu tentunya akan ditafsirkan bermacam-macam oleh penggemar. Jadi itu tidak terlihat bagus.

"Mike adalah daya tariknya. Apa yang seharusnya mereka lakukan terhadap Mike adalah jangan biarkan dia mengatakan apa pun, biarkan dia berdiri di sana dan terlihat mengancam. Sebaliknya, kami melakukan hal yang menyentuh perut dan tersenyum. Itu tidak terlihat bagus."
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1037 seconds (0.1#10.140)