Klasemen Poin Ranking Nasional Kian Ketat : Feri Satriyadi dan Silviana Lu Masih Memimpin

Jum'at, 21 Juni 2024 - 10:09 WIB
loading...
Klasemen Poin Ranking...
Klasemen Poin Ranking Nasional Kian Ketat : Feri Satriyadi dan Silviana Lu Masih Memimpin
A A A
Persaingan untuk memperebutkan posisi puncak poin ranking nasional semakin memanas. Pengurus Besar Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia ( PB POBSI ) baru saja mengeluarkan klasemen poin ranking nasional terbaru, menyusul suksesnya pagelaran POBSI Pool Circuit Seri II Bali dan Ladies Open 2024.

Nama Feri Satriyadi dari klub Mantra masih kokoh di puncak klasemen dengan mengantongi 1.535 poin. Sedangkan diposisi kedua dan ketiga juga tidak ada yang berubah dari sebelumnya, Posisi kedua ditempati oleh Irwanto dari klub Labewa dengan torehan 1.310 poin, sedangkan Punguan dari klub Mantra mengisi posisi ketiga dengan 1.160 poin.
Klasemen Poin Ranking Nasional Kian Ketat : Feri Satriyadi dan Silviana Lu Masih Memimpin

Di posisi keempat, Jefry Zen dari klub Mantra berhasil menggeser Rizki dari klub Esbe, mengumpulkan 970 poin. Rizki kini berada di posisi kelima dengan 910 poin. Selisih poin yang tipis antar pemain membuat persaingan untuk menjadi pebiliar nomor satu di Indonesia semakin sengit.

Kontes tidak kalah seru juga terjadi di Pool Putri, di mana Silviana Lu dari klub Mantra terus mempertahankan posisi terdepan dengan mengumpulkan 985 poin. Namun, dia harus mewaspadai persaingan ketat dari Emilia, anggota klub Tiger, yang hanya berselisih 15 poin di belakangnya. Di posisi ketiga, Annita Kanjaya dari klub JFS mengamankan perolehan 910 poin, menambah keseruan dalam persaingan di kategori ini.

Dengan hasil ini, persaingan di Pool Putra dan Putri semakin menarik untuk disaksikan. Masih banyak turnamen yang akan digelar oleh PB POBSI, memberikan kesempatan bagi para atlet Nusantara untuk meraup poin dan memperbaiki posisi mereka di ranking nasional.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1393 seconds (0.1#10.140)