Pemain Terbaik Liga 1 Gabung Persebaya

Jum'at, 05 Juli 2024 - 17:11 WIB
loading...
Pemain Terbaik Liga...
Persebaya Surabaya merekrut Francisco Rivera untuk memperkuat tim di liga 1 musim depan. Foto/Media Officer Persebaya
A A A
SURABAYA - Jelang musim Liga 1 2024 - 2025 Persebaya Surabaya merekrut beberapa pemain baru, salah satunya pemain terbaik musim lalu Francisco Rivera.

Sosok Rivera dianggap layak masuk Persebaya setelah mengantar Madura United sebagai runner-up Liga 1. Performanya konsisten sepanjang musim meski baru pertama kali menjajal Liga 1.

“Saya sangat senang berada di sini. Ketika mereka memberitahu saya tentang tawaran dari tim ini (Persebaya), saya berkata ya. Karena saya melihat penggemar, saya melihat klub, struktur, dan saya senang untuk berada di sini,” ucap Rivera dilansir Jumat (5/7/2024).

Pesepakbola asal Meksiko itu siap dengan tekanan dan tantangan di klub barunya. “Seperti yang saya bilang, saya selalu mencoba untuk melakukan yang terbaik untuk tim. Setiap pertandingan, kami ingin bisa mencapai target,” katanya.



Pada Liga 1 seri reguler, Rivera tampil sebanyak 32 kali. Ia menciptakan 9 gol dan 16 assist. Hasil ini menempatkan Rivera sebagai top assist atau pemberi umpan terbanyak kedua setelah Stefano Lilipaly (Borneo FC) dengan 17 umpan.

Total di Liga 1 musim lalu, dari 36 penampilannya, Rivera mencetak 18 assist. Catatan statistik Rivera memang sudah menjanjikan sebelum didatangkan ke Madura United. Ia telah memperkuat 12 tim di Liga Meksiko, Kolombia, dan Kosovo.



Pesepakbola bernilai Rp6,95 miliar ini sudah mencatatkan 265 penampilan sepanjang kariernya, dengan torehan 43 gol dan 33 assist. Gelandang serang ini pun dikontrak Persebaya selama satu musim ke depan.

Bursa transfer musim baru membuat klub berjulukan Bajul Ijo ini aktif menggaet pemain asing lain. Beberapa nama pemain barunya, antara lain Mohammed Rashid (Bali United), Flavio Silva dan Gilson Costa serta tiga pemain asing Portugal. Tak ketinggalan dua pemain lokal seperti Malik Risaldi (Madura United) dan Ardi Idrus (Bali United).
(msf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Persebaya Bocorkan Ernando...
Persebaya Bocorkan Ernando Ari Dipanggil Timnas Indonesia untuk Hadapi Australia dan Bahrain
Jan Olde Riekerink:...
Jan Olde Riekerink: Egy Maulana Vikri dan Ricky Kambuaya Pantas Kembali ke Timnas Indonesia!
Stadion Patriot Banjir,...
Stadion Patriot Banjir, Duel Persija vs PSIS Semarang Ditunda
AFC Merilis Ranking...
AFC Merilis Ranking Liga di Asia, Liga 1 Indonesia Peringkat Berapa?
Persib Bandung Berencana...
Persib Bandung Berencana Kunjungi Rumah Duka Rachmat Irianto di Surabaya
Bojan Hodak Ubah Pola...
Bojan Hodak Ubah Pola Latihan Persib Bandung di Bulan Ramadan
Kakak Marselino Ferdinan...
Kakak Marselino Ferdinan Kenang Jasa Bejo Sugiantoro
Pesan Menyentuh Djanur...
Pesan Menyentuh Djanur untuk Rachmat Irianto Sepeninggal Bejo Sugiantoro
Special Bola
Jay Idzes Heran Venezia...
Liga Italia
Jay Idzes Heran Venezia FC Masih Terpuruk di Liga Italia 2024-2025
Begini Penampakan Pot...
Bola Dunia
Begini Penampakan Pot Drawing Babak Keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia? Timnas Indonesia Bisa Lawan Qatar!
Ucapkan Selamat Idul...
Bola Dunia
Ucapkan Selamat Idul Fitri, Dean James: Lebaran Full Senyum
Rekomendasi
Lebaran 2025, Ayu Ting...
Lebaran 2025, Ayu Ting Ting Bersyukur Pekerjaan Lancar dan Rezeki Berlimpah
Sampaikan Khotbah Salat...
Sampaikan Khotbah Salat Idulfitri, Khamenei: Israel Harus Diberantas
Ini Pesan Hamas untuk...
Ini Pesan Hamas untuk Warga Palestina yang Merayakan Idulfitri saat Agresi Israel
Berita Terkini
PSSI Dikabarkan Dekati...
PSSI Dikabarkan Dekati Tristan Gooijer, Proses Naturalisasi Dimulai?
1 jam yang lalu
FIFA Yakin Indonesia...
FIFA Yakin Indonesia Pecah Rekor 88 Tahun Lolos Piala Dunia
2 jam yang lalu
Profil Lennox Lewis:...
Profil Lennox Lewis: Mantan Juara Kelas Berat Tak Terbantahkan yang Takut Hadapi Holyfield
3 jam yang lalu
Canelo vs Crawford:...
Canelo vs Crawford: Usia dan Berat Badan Hancurkan Mimpi Kelas Menengah Super Bud?
5 jam yang lalu
Dean James Ucapkan Selamat...
Dean James Ucapkan Selamat Idulfitri 2025: Lebaran Full Senyum
6 jam yang lalu
Apa Kelas dalam Tinju...
Apa Kelas dalam Tinju Terbaik saat Ini? Juara Dunia Dominan Atau Hierarki Tak Pasti
8 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur Siluman F-35...
Jet Tempur Siluman F-35 Lampaui 1 Juta Jam Terbang
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved