Osas Saha Tekuni Bisnis Jelang Pensiun

Senin, 08 Juli 2024 - 22:22 WIB
loading...
A A A
Osas Saha mengatakan bahwa produknya ini terinspirasi dari budaya Indonesia. Pemain naturalisasi asal Nigeria itu mengatakan bahwa inspirasi produk yang ia buat terinspirasi dari Wayang, serta ilustrasi yang mengangkat keberagaman Indonesia.

Osas Saha mengaku ia mulai mengeluti usaha ini sebagai salah satu persiapan sebelum pensiun dari dunia sepak bola. Apalagi saat ini mantan pemain Persija Jakarta tersebut telah menginjak usia yang tak lagi muda yakni 37 tahun.

Untuk itu, sebagai pemain yang juga suka dengan fashion, ia membuat produk dan berkolaborasi mendirikan ini agar bisa mempersiapkan diri sebelum gantung sepatu. Menurutnya sepak bola memang bukan selamanya, sehingga sebagai pemain harus segera mempersiapkan diri dengan baik buat masa tua nanti.

"Tentu saja persiapan pensiun, harus begitu. Karena karena kita harus kasih contoh sesuatu ke anak muda ke depan, karena sepak bola bukan selama-lamanya," kata Osas Saha.

"Kalau kita ingat dulu-dulu, kita lihat habis main bola, pemain bola tidak jadi apa-apa, jadi kita harus ada impact buat Indonesia ini. Kita sudah cukup dapat sesuatu, jadi kita harus kasih sesuatu (contoh) ke anak-anak muda ke depan,"tuturnya.

Dalam acara bergengsi JSD 2024, 360 Degree memperkenalkan dua lini produk sebagai komitmen untuk mempromosikan gaya hidup sehat melalui produk inovatif berkualitas yang memenuhi kebutuhan sports, fashion, dan lifestyle, yaitu Flytja by 360 Degree dan OS by 360 Degree.

Untuk itu, agar 360 Degree bisa memenuhi para pecinta gaya hidup sehat ini tak hanya menghabiskan waktu untuk berolahraga saja, tetapi juga bisa memperhatikan penampilannya. Tentunya tidak hanya stylish, tetapi juga nyaman, multifungsi, dan bisa juga dipakai dalam aktivitas sehari-hari.

Dengan usaha barunya dibidang fashion dan jersey ini, tentu saja Osas Saha berharap semuanya bisa berjalan dengan lancar. Selain itu, ia juga berharap semua pemain muda Indonesia nantinya bisa mempersiapkan diri dengan usaha. Dengan harapan, agar saat mereka gantung sepatu memiliki usaha yang bisa jadi andalan di masa pensiun.

"Semoga semua bisa berjalan dengan baik dan semua anak-anak muda bisa terinspirasi dan bisa berkolaborasi, supaya masa depan mereka habis main bola juga ada sesuatu yang bisa mereka pegang," tuturnya.

360 Degree merupakan produk fesyen yang memadukan gaya hidup sehat dengan tetap menjaga penampilan. "Kami memiliki misi untuk membantu individu mencapai gaya hidup sehat dan aktif dengan menggunakan produk serba guna yang modern dan versatile. Tidak sekadar stylish, tapi juga nyaman, multifungsi, dan bisa dipakai dalam aktivitas sehari-hari," ujar Chief of Brand dari 360 Degree Seira Meutia.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1137 seconds (0.1#10.140)