Gregoria Mariska Tunjung Lolos Perempat final, Fokus Tantang Ratchanok Intanon

Jum'at, 02 Agustus 2024 - 06:08 WIB
loading...
Gregoria Mariska Tunjung...
Gregoria Mariska Tunjung Lolos Perempat final, Fokus Tantang Ratchanok Intanon/PBSI
A A A
Gregoria Mariska Tunjung menjaga peluang Indonesia untuk merebut emas di Olimpiade Paris 2024 setelah lolos ke perempat final tunggal putri. Gregoria Mariska Tunjung pun tidak terbebani menjadi harapan Indonesia untuk mempertahankan tradisi emas Olimpiade.

Gregoria Mariska Tunjung dengan perjuangan dramatis mampu mengalahkan Kim Ga Eun dengan skor 21-4, 8-21, dan 23-21 di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Pransic, Jumat (2/8/2024) dini hari WIB. Georgia selanjutnya akan melawan pemain Thailand Ratchanok Intanon di perempat final. ''Beban cukup besar, karena di Olimpiade saya tinggal sendiri. Saya takut tidak bisa memberikan yang terbaik. Di set kedua saya melakukan beberapa kesalahan tapi bisa bangkit di set ketiga," kata Gregoria dilansir dari situs PBSI.



Gregoria akan menyiapkan fisiknya sebelum menghadapi Ratchanok Intanon pada babak perempat final, Sabtu (3/8/2024). "Saya mau istirahat dulu, karena jujur lega tapi di sisi lain otaknya juga berat banget. Semoga besok bisa recovery yang bagus. Masuk babak 8 besar, saya punya target itu, percaya dulu sama diri sendiri kalau saya bisa berusaha keras, berusaha maksimal juga," kata Gregoria.

Babak perempat final melawan Ratchanok bukan perkara mudah. Kendati Ratchanok tak lagi ada di posisi papan atas dalam peringkat tunggal putri dunia, atlet asal Thailand itu memiliki kemampuan teknis dan pengalaman yang harus diperhitungkan.
(aww)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1383 seconds (0.1#10.140)