Biodata dan Agama Violet Chang, Istri Lennox Lewis yang Pernah Jadi Runner Up Miss Jamaica Universe

Senin, 05 Agustus 2024 - 16:06 WIB
loading...
Biodata dan Agama Violet...
Biodata dan agama Violet Chang akan dibahas di artikel ini. Dia adalah istri dari mantan petinju kelas berat kenamaan, Lennox Lewis / Foto: The Sun
A A A
Biodata dan agama Violet Chang akan dibahas di artikel ini. Dia adalah istri dari mantan petinju kelas berat kenamaan, Lennox Lewis .

Terlepas dari reputasinya sebagai petinju terkenal, Lewis memiliki kehidupan pribadi yang sebenarnya jarang tersorot. Setidaknya, dia diketahui telah menikah dengan seorang perempuan kelahiran Jamaika bernama Violet Chang.

Lalu, seperti apa sebenarnya sosok Violet Chang ini? Simak ulasan biodata dan agamanya berikut untuk mengenalnya lebih jauh.


Biodata dan Agama Violet Chang


Violet Chang merupakan perempuan kelahiran Jamaika, 16 April 1976. Mengacu tahun kelahirannya, dia sudah memasuki usia ke-48.

Mengutip The Guardian, Senin (5/8/2024), Violet memang lahir di Jamaika. Namun, dia dibesarkan di New York, Amerika Serikat.

Melihat ke belakang, Violet diketahui memiliki riwayat pendidikan yang cukup mentereng. Dia adalah alumni St.John’s University dan Adelphi University.



Violet juga disebut pernah mengikuti kontes kecantikan Miss Jamaica Universe 2002. Namun, dia hanya keluar sebagai runner up atau juara kedua, sehingga gagal mewakili negaranya di Miss Universe.

Sementara itu, pertemuannya dengan Lewis terjadi ketika petinju kelas berat itu sedang berlibur di Jamaika. Pacaran sejak tahun 2000, mereka akhirnya menikah pada Juli 2005.

Violet Chang sendiri punya akun Instagram di @flowergirlviolet. Pada bio-nya, tertera keterangan bahwa dirinya Co-Founder dari Lennox Lewis League of Champions Foundation Incorporated.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2022 seconds (0.1#10.24)